Mohon tunggu...
Trishita Gustiari
Trishita Gustiari Mohon Tunggu... Mahasiswa - neo

hello future

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Peningkatan Kualitas Pelayanan Kesehatan di Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi

15 Maret 2023   22:02 Diperbarui: 15 Maret 2023   22:07 333
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Birokrasi. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG

Sukabumi -- Pelayanan Kesehatan merupakan hak yang harus didapatkan bagi setiap warga negara. Maka untuk menjamin Kesehatan, dibutuhkanlah suatu sistem yang dapat mengatur penyelenggaraan pelayanan Kesehatan. Sebagai bentuk upaya pemerintah dalam menyelenggarakan Kesehatan kepada masayarakatnya, maka dibangunlah Pusat Kesehatan Masyarakat.

Didirikan di setiap kecamatan, secara umum puskesmas merupakan unit pelaksana teknis Kesehatan di bawah Dinas Kesehatan Kabupaten/Kota. Puskesmas telah menyediakan fasilitas pelayanan Kesehatan dalam upaya meningkatkan kesejahteraan keluarga dan bangsa. 

Meski banyak fasilitas puskesmas yang kurang memenuhi standar, pemerintah kota terus mengupayakan Puskesmas untuk melakukan peningkatan. Meski demikian, dengan memberikan pelayanan kualitas terbaik pun efektivitas pelayanan juga dinilai dari kepuasan masyarakat.

Erat kaitannya, pentingnya pelayanan yang berkualitas mencakup kunci penentu akan tingginya mutu sumber daya. Hal tersebut disebabkan karena terciptanya kualitas pelayanan maka akan menciptakan kepuasan terhadap pengguna layanannya. Untuk mewujudkan pelayanan Kesehatan yang harmonis, tentu dibutuhkanlah faktor pendukung akan sumber daya nya,

Puskesmas Purabaya yang terletak di Kecamatan Purabaya, Kabupaten Sukabumi, turut berusaha untuk meningkatkan fasilitas pelayanannya. Selain menggunakan prasarana yang baik, Puskesmas Purabaya juga rutin melaksanakan program kerja di setiap minggu nya. Dalam mengoptimalkan peningkatan fasilitas Puskesmas Purabaya, banyak upaya yang dilakukan dibawah Dinas Kesehatan Kota Sukabumi.

Implementasi program kerja Puskesmas Purabaya

Berkolaborasi dengan bidang Kesehatan/Puskesmas Kecamatan Purabaya turut memberikan penyuluhan mengenai Kesehatan. Biasanya dengan melakukan penyuluhan, masyarakat Kecamatan Purabaya dapat memahami pentingnya Kesehatan. Berikut beberapa program kerja yang rutin digarap oleh Kecamatan Purabaya:

  • Program "Saung Literasi Masyarakat (SaLiMa)"  : Program ini merupakan program edukasi/penyuluhan yang diisi oleh anak usia dini serta orang tua. Bertujuan untuk mengedukasi, program ini dilakukan agar para masyarakat dapat mengenal tentang Kesehatan lingkungan.
  • Program "Dokter Masuk Kampung (DMK)" : Selain program "SaLiMa" tadi, Kecamatan Purabaya juga ikut serta melaksanakan program ini. Sama seperti penyuluhan lain, perbedaannya adalah program ini dilaksanakan secara door to door. Adanya program ini tentu mempermudah para warga nya yang jauh dari layanan Kesehatan masyarakat.

"Sebenarnya masyarakat Kecamatan Purabaya sendiri sebetulnya sudah paham karena adanya posyandu yang memberikan layanan Kesehatan pada masyarakat di masing-masing RW." Ujar Sri Yuliani, selaku Sekertaris Kecamatan Purabaya. Adanya implementasi program kerja Puskesmas Purabaya ini diharapkan para masyarakat dapat memahami pentingnya Kesehatan.

Pemanfaatan media komunikasi untuk menyampaikan informasi

Selain penyuluhan secara langsung, pihak Kecamatan Purabaya tentunya memanfaatkan peran digital sebagai bagian dari penyebaran informasi kesehatannya nya.  Saat ini, banyak platform digital yang menjadi sarana media diantaranya adalah Instagram, Facebook, dan Tiktok. Dengan menentukan platform tersebut, berbagai content dikemas semenarik mungkin agar masyarakat tertarik untuk mendengar/membaca informasi tersebut.

Penerapan strategi dalam penyebaran infornasi tersebut didukung oleh perkembangan teknologi yang semakin memadai. Khususnya generasi sekarang yang tak terlepas dari media elektronik. "Apalagi masyarakat Indonesia ini kan tingkat literasi nya cukup rendah ya. Jadi dengan informasi yang dikemas dalam bentuk content, mungkin orang-orang akan tertarik juga." kata Sri Yuliani.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun