Mohon tunggu...
Try Raharjo
Try Raharjo Mohon Tunggu... Foto/Videografer - Orang Republik

Subscribe ya dan like channel YouTube punyaku youtube.com/c/indonesiabagus

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Artikel Utama

Menjelang Hari Wayang Dunia

26 Oktober 2020   23:33 Diperbarui: 28 Oktober 2020   07:23 824
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dari kiri: Bp. Jarot Setyoko (Ketua Dewan Kesenian Banyumas, Bp. Bambang Barata Aji (Ketua Pepadi Korwil Banyumas), dan penulis. | Dokpri.

Wayang adalah salah satu bentuk kekayaan warisan budaya asli bangsa Indonesia yang memiliki kandungan ajaran luhur, nilai-nilai moral, budi pekerti, dan berperan strategis dalam memperkuat pembentukan karakter dan jatidiri bangsa Indonesia.

Wayang dikenal masyarakat di Tanah Jawa sejak ratusan tahun yang lalu. Dari kekawin Arjuna Wiwaha yang dibuat Empu Kanwa pada abad ke-11 Masehi pada masa pemerintahan Raja Airlangga, bait 59 disebutkan:

Hanonton ringgit manangis asekel muda hidepan, huwus wruh towin yan
walulang inukir molah mangucap hatur ning wang tresneng wiyasa
malaha tan wihikana ritatwan yan maya sahan-hananing bhawa siluman
.

Arti dari tulisan berbahasa Jawa Kuno di atas kira-kira adalah sbb:

Menonton wayang kemudian orang menangis sedih hati, meskipun tahu hanya kulit yang diukir bergerak dan bicara. Yang melihat wayang itu diumpamakan orang yang memiliki nafsu duniawi sehingga gelap hati, seakan tidak mengetahui bahwa yang dimainkan itu hanya bayangan seperti siluman yang sesungguhnya kepalsuan saja.

Dr. G.A.J. Hazeu, dalam desertasinya yang berjudul Bijdrage tot de Kennis van het Javaansche Tooneel (1897 di Leiden, Belanda) berkeyakinan bahwa pertunjukan wayang berasal dari kesenian asli Jawa. Hal ini dapat dilihat dari istilah-istilah yang digunakan banyak menggunakan bahasa Jawa, misalnya kelir, blencong, cempala, kepyak, dan wayang. 

Pada rumah adat Jawa pun ditemukan bagian-bagian ruangan yang meliputi: emperan, pendapa, omah mburi, gandhok senthong dan pringgitan. Dalam bahasa Jawa ringgit artinya wayang. Hal ini menunjukkan bahwa sebuah rumah, bagi orang Jawa, menjadi lengkap bila juga menyediakan tempat untuk pertunjukan wayang.

Dari sumber lain (Analisis Perkembangan Wayang Kulit yang Tertera dalam Kekawin Arjuna Wiwaha Sargah V Bait 9, Made Panji Wilimantara, 2011) disebutkan bahwa pada masa pemerintahan Kaizar Wu Ti, sekitar tahun 140 sebelum Masehi, ada pertunjukan bayang-bayang semacam wayang. Kemudian dikatakan bahwa pertunjukan ini menyebar ke India, baru kemudian dari India dibawa ke Indonesia. 

Untuk memperkuat hal ini, dalam majalah Koloniale Studien, seorang penulis mengemukakan adanya persamaan kata antara bahasa Cina Wa-yaah (Hokian), Wo-yong (Kanton), Woying (Mandarin), artinya pertunjukan bayang-bayang, yang sama dengan wayang dalam bahasa Jawa.

Pertunjukan wayang sesungguhnya melibatkan banyak seniman dari berbagai bidang yang antara lain meliputi dalang, nayaga (pengrawit, penabuh gamelan), waranggana (sinden, swarawati). Di samping itu juga tidak kalah pentingnya adalah peran empu penulis cerita, dan seniman tatah sungging sebagai orang yang berkarya membuat wayang kulit.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun