Mohon tunggu...
Trio Muhamad
Trio Muhamad Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Main game, nyanyi

Selanjutnya

Tutup

Trip

Potensi Curug Cikaso Sukabumi

4 Desember 2023   20:47 Diperbarui: 4 Desember 2023   20:51 85
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Curug Cikaso merupakan salah satu tempat wisata air terjun yang populer di masyarakat Sukabumi, maupun luar Sukabumi. Sebelum nama Curug Cikaso populer, dulunya Curug tersebut bernama Curug luhur, akan tetapi berganti nama menjadi Curug Cikaso, dikarenakan airnya yang berasal dari sungai Cikaso. Letak Curug Cikaso berada di tempat agak terpencil, untuk mencapai lokasi tersebut bisa disebut lumayan susah, dikarenakan jalannya yang kurang bagus, apalagi ketika kondisi setelah hujan menjadikan jalan setapak ini semakin becek. Akan tetapi, masyarakat tetap antusias, dikarenakan rasa lelah di perjalanan akan terbayar dengan indahnya pesona air terjun Curug Cikaso yang segar dan sejuk. (http://www.sudutwisata.com) 

Curug Cikaso sering menjadi target kunjungan para wisatawan pecinta alam, dikarenakan pesona pemandangan yang indah, air terjun yang segar dan jernih, juga bisa dipakai untuk berenang maupun berendam. Bagi para pengunjung yang tidak ingin berjalan kaki, di Curug Cikaso juga telah menyediakan sewa perahu bagi wisatawan yang ingin ke air terjun sambil menikmati sungai Cikaso, yang dibandrol seharga, mulai dari 15 sampai 35 ribu rupiah. Curug Cikaso ini terletak di kawasan kampung Ciniti, desa Cibitung, kecamatan Cibitung, kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.

Curug Cikaso berhasil menjadi tempat wisata yang sering dikunjungi wisatawan, dan Curug Cikaso cukup populer di daerah Sukabumi maupun luar Sukabumi. Di kawasan Curug tersebut telah tersedia warung, makan, kios penjual souvenir sebagai kenang-kenangan dan oleh-oleh, musholla, dan masih banyak lagi warung-warung kecil lainnya. Dengan adanya Curug Cikaso, telah menjadikan potensi berkembangnya ekonomi di daerah Curug Cikaso.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun