Piala Presiden Esports 2022.
RRQ berhasil memulangkan EVOS dalam lanjutan main eventBukan hanya satu, namun RRQ langsung memulangkan dua EVOS, yakni Noctua Icon dan EVOS Legends.
RRQ dan EVOS merupakan dua tim besar yang sudah menjadi rival sejak 2 tahun belakangan.
Pada pergelaran Piala Presiden Esports 2022, RRQ dan EVOS menurunkan masing-masing dua tim yang berasal dari MPL ID dan MDL ID.
RRQ dengan Hoshi dan Sena, sedangkan EVOS dengan Noctua Icon dan Legends.
Hari pertama Piala Presiden Esports, RRQ Sena berhasil mengandaskan perlawanan Noctua Icon dengan skor 2-1.
Adapun RRQ Hoshi juga berhasil menang 2-1 atas EVOS Legends pada hari kedua.
Dengan kemenangan tersebut, RRQ Sena dan RRQ Hoshi berhak melaju ke babak semifinal Piala Presiden Esports 2022.
Di babak semifinal, RRQ Sena akan berhadapan dengan BTR Alpha yang sudah terlebih dahulu menginjakkan kaki ke semifinal usai mengalahkan Rebellion.
Sedangkan RRQ Hoshi akan berhadapan dengan ION Beta yang juga berhasil lolos ke semifinal setelah mengalahkan Alter Ego.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H