Mohon tunggu...
tri handayani simanjuntak
tri handayani simanjuntak Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

Saya adalah anak ketiga dari 3 bersaudara,cenderung memiliki sifat bosanan,ngantukan,mageran,dan rajin kalo moodnya lagi bagus.

Selanjutnya

Tutup

Trip

Melepas Lelah dengan Keindahan The Le Hu Garden

17 Desember 2023   14:04 Diperbarui: 17 Desember 2023   14:10 76
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Sumatera Utara seperti yang kita kenal adalah salah satu provinsi terbesar di Indonesia, yang beribukotakan di Medan dengan jumlah penduduknya sekitar 58 jiwa. Pastinya  ada banyak wisata yang dapat kita kunjungi dan pastinya ada juga beberapa wisata yang menjadi  destinasi super prioritasnya. Salah satu contohnya yang mungkin sudah tidak asing lagi bagi kalangan masyarakat lokal yaitu DANAU TOBA, yang dimana sudah sangat menjadi Destinasi Super Prioritas di Sumatera Utara.

Nah disini saya mengambil salah satu wisata The Le Hu Garden, beralamat di JL. Pendidikan, Deli Tua Barat, Deli Tua, Deli Serdang, Sumatera Utara. The Le Hu Garden merupakan taman wisata keluarga yang mempunyai keindahan taman bunga yang sangat memukau dan memanjakan mata jika berkunjung kesana. Mulai dari danau buatannya yang menambah keindahan di objek wisata ini. Tempat ini sebenarnya adalah halaman rumah yang diubah menjadi tempat wisata oleh si pemilik rumah. Yuk mari kita bahas lebih dalam apa saja yang ada di wisata The Le Hu Garden.

Jarak tempuh ke The Le Hu Garden

Untuk menuju wisata The Le Hu Garden menempuh jarak waktu kurang lebih 45 menit dari Padang Bulan ke wisata ini mengendarai sepeda motor. Namun jika menggunakan kendaraan beroda empat akan cukup lama sekitar 45 menit s/d 1 jam. Karena jalan ke sana kita harus melalui hutan serta rumah warga.

Menikmati Pesona The Le Hu Garden

Wisata ini juga memiliki wahana yang dapat dinikmati oleh pengunjung seperti, wahana bebek air di danau buatannya, sepeda air dan tambak ikan yang berada di dataran bawah. Dataran kedua dan ketiga berupa bukit taman bunga. Berbagai warna dari bunga sendiri membuat taman ini semakin indah dan terlihat sangat cantik. Spot foto yang juga banyak tersedia di setiap sudut taman ini menjadikan siapapun kita yang berfoto terlihat Instagramable, karena penataan tanaman yang sengaja dibentuk menjadi beraneka bentuk. 

Ada salah satu spot foto yang menjadi favorit pengunjung yaitu bunga yang berbentuk hati. Pengunjung juga dapat memberi pakan ikan, pastinya anak-anak akan tertarik dengan hal ini.Pakan ikan dapat dibeli di tempat yang sudah disediakan oleh pengelola. Dan juga menyewa alat pancing yang sudah disediakan pengelola sehingga tidak perlu khawatir dan repot membawa alat pancing dari rumah tidak bisa memancing di tambak ikan tersebut. Selain itu tersedia gazebo untuk pengunjung bersantai, namun sangat disayangkan pengunjung tidak diperbolehkan untuk membawa makanan dari luar, tetapi jangan khawatir pengunjung dapat membeli makanan di kantin yang tersedia. Soal harga masih mudah dijangkau.

Wahana The Le Hu Garden

Wisata ini memiliki area Playground atau area bermain anak.Tempat bermain ini berupa lapangan rumput luas yang dapat digunakan untuk bermain bola kaki dan dapat juga melakukan aktivitas olahraga lainnya.

Harga Tiket Masuk The Le Hu Garden

Untuk soal harga pengunjung tidak perlu mengeluarkan biaya yang besar. Pengunjung perlu membayar tiket masuk mulai dari harga Rp20.000 -- Rp125.000. Namun ada juga paket tiket lain seperti: Paket Liburan A dan B. Untuk paket tiket terusan A sampai D tersedia di hari Sabtu dan Minggu. Untuk jam buka The Le Hu Garden mulai dari jam 9 pagi hingga jam 6 sore, buka setiap hari. Waktu yang paling tepat mengunjungi The Le Hu Garden ialah di sore hari.

Fasilitas The Le Hu Garden

            Dengan harga tiket yang terjangkau wisata ini juga menyediakan fasilitas seperti, tempat parkir, toilet umum, dan juga musala untuk tempat beribadah.

Nah menarik bukan, untuk kamu yang masih bingung mau berkunjung kemana dengan harga yang terjangkau yuk main ke The Le Hu Garden saja.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun