Mohon tunggu...
Tri Wahyuni
Tri Wahyuni Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Public Relation

Saya hobi buat konten di tik-tok

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Mahasiswa Universitas Mercu Buana (UMB) Menggelar Workshop Public Speaking, Videography, dan Editing dalam Kuliah Peduli Negeri di SMK Candra Naya

1 Desember 2023   10:13 Diperbarui: 1 Desember 2023   10:25 187
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Jakarta, 01 Desember 2023 - Mahasiswa Universitas Mercu Buana menunjukkan dedikasinya terhadap pendidikan dengan mengadakan workshop produktif di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Candra Naya pada hari Kamis, 23 November 2023. Kegiatan yang bertajuk "Kuliah Peduli Negeri" ini membawa mahasiswa ke lingkungan sekolah menengah untuk berbagi pengetahuan dan keterampilan dalam bidang public speaking, videography, dan editing.

Workshop ini dihadiri oleh puluhan siswa SMK Candra Naya yang antusias untuk memperluas pengetahuan mereka dalam berbagai keterampilan yang penting di era digital ini. Mahasiswa Universitas Mercu Buana dengan sukarela berbagi pengalaman dan teknik terkini dalam public speaking, videography, dan editing, tiga bidang yang semakin menjadi keahlian yang dicari dalam berbagai profesi.

"Kegiatan kita pada hari ini adalah Workshop Public Speaking, Videography, dan Editing. Kenapa kalian perlu belajar public speaking? karena keterampilan berbicara di depan umum itu adalah hal yang mutlak untuk di miliki potensinya di masa depan. Kita ingin menyampaikan sebuah gagasan, dan berpendapat. 

Sampai kita ingin mencapai sesuatu titik tertentu. Bagaimana cara nya berperilaku secara professional dan berani mengungkapkan pendapat atau menyusun kalimat, dan menyampaikan nya dengan tepat. Dan mengapa belajar videography? Saat kalian PKL (Praktik Kerja Lapangan), karena kalian di rasa anak muda, bisa jadi kalian yang nanti di minta untuk menciptakan konten-konten kreatif untuk membahas suatu isu tertentu di tempat kalian jadi keterampilan ini merupakan point plus." Ucap Ridho Azlam, M.Ikom. CCC selaku Dosen UMB dalam sambutannya.

Sumber : Dokumen Pribadi
Sumber : Dokumen Pribadi

Workshop ini dirancang secara interaktif dengan sesi tanya jawab, diskusi kelompok, dan praktek langsung. Peserta diajak untuk terlibat aktif, sehingga mereka dapat langsung mengaplikasikan keterampilan yang baru mereka pelajari. Rifa Yusya Adilah dan Syahru Rizki Sukdah Mahasiswa Universitas Mercu Buana juga memberikan tips praktis dan panduan tentang Public Speaking, Komunikasi yang Baik, Teknik Pengambilan Gambar, Angle Camera, Gerakan Objek, dan Pengenalan Dasar Editing.

Kuliah Peduli Negeri di SMK Candra Naya menjadi contoh nyata kolaborasi antara perguruan tinggi dan sekolah menengah dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan dan membuka peluang lebih luas bagi generasi muda. Mahasiswa Universitas Mercu Buana berharap dapat melanjutkan inisiatif semacam ini di masa mendatang sebagai bentuk kepedulian mereka terhadap pendidikan di Indonesia.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun