Jumat, 21 November 2008
Haiyaa, sebenarnya gua udah males neeh bahas tentang kecoa :p
Tapi dua hari ini nih makhluk dengan setia nongol di wastafel kamar mandi gua, menatap gua dengan pandangan matanya yang seolah tak bersalah, and gua yakin bangets ini adalah kecoa yang sama.
Sama yakinnya gua bahwa kemarin nih kecoa udah gua tenggelamkan di lubang kloset trus gua flush dan kecoa itu pun menghilang.
Tapi pagi tadi, kecoa yang sama memandang gua tadi pagi, tatapannya menantang dan gua pun kembali memasukkannya ke lubang kloset dan meraih tombol flush dan dia kembali menghilang.
Huhuhu, kecoaa.. Apa yang ingin elo sampaikan ke gua?
Dan lalu gua teringat.
Beberapa waktu lalu gua ada bikin postingan tentang kecoa, di sekitar bulan September.
Tapi karena banyak ide2 lain di kepala jadi postingan tentang kecoa pun tertunda and belum sempat diposting.
Hmmpphh..
Apa sekarang elo nuntut gua supaya memposting tulisan tentang elo, kecoa?
Baiklahh..
Tapi abis ini, jangan ganggu gua lagi yaa!! Huehehehe :p
Mari kita bacaa..
~.*.~
Selasa, 2 September 2008
(beberapa bagian mengalami tambal sulam di hari Jumat, 21 November 2008 ini, hehehe, kalau rada ga nyambung ya maklum soalnya gua kalau nulis post sepotong2 trus dilanjutin mang 'feel'-nya suka udah ilang :p)
Hmm.. Hmm.. Sebenernya gua sebeeell bangets ma yang namanya kecoa!!
Ngga tau kenapa, kalau ngeliat tampangnya dari yang tadinya jijik pengen lari jerat jerit sampai akhirnya malah bawaannya pengen nguber and nimpuk tuh kecoa, huahaha..
Anywayy.. Tadi pas nyiram tanaman di halaman depan..
Tiba2 gua kepikiran something di-combine dengan hasil chattingan ma Cruiser loong time ago.
Kecoa kaga salah..
Kalau bisa milih, jelas siapapun ngga ada yang mau dilahirkan dengan tampang yang bikin orang gemess..
Eitss.. Jangan salah, bukan gemes pengen nyium atau pengen nyubit tapii pengen nimpuks pakai sandal, huahahaha ^o^
*uppss*
Beberapa waktu yang lalu, Cruiser memaparkan banyaaaak amazing facts about kecoa yang sayangnya sekarang kaga ada satu pun yang gua inget, huehehe :p
*ngomonginnya kecoa seeh jadi mana ada yang nempel :D*
Hal itu menyadarkan gua bahwa Tuhan itu emang adil.
Kalau elo ngerasa diri elo punya banyak kekurangan. Stop for a moment to think and search within your soul.
Karena pasti ada kelebihan dalam diri elo yang mungkin perlu waktu dan usaha untuk menemukannya.
Tapi pasti ada.
Semakin banyak kekurangan elo. Maka sebenarnya potensi elo menemukan kelebihan elo akan semakin besar.
Seperti halnya kecoa.
Di balik rupa lahiriahnya yang membuatnya banyak disebelin orang, ternyata banyak fakta mengagumkan tentang si kecoa ini.
Ah ya, gua baru inget antara lain Cruiser bilang kalau kulit kecoa itu lebih keras daripada kulit badak!
Trus kalau kecoa terpisah antara kepala dan tubuhnya, dia masih bisa bertahan hidup selama beberapa waktu sebelum akhirnya meninggal.
Ah ya, si Danny juga ngasih beberapa fakta 'menakjubkan' tentang kecoa yang dia dapat dari hasil Googling.
Berikut di antaranya :
kecoa termasuk serangga yang kuat sekali...
dapat hidup sebulan tanpa makan
atau bisa hidup dalam keadaan yang sangat minim, misalnya di lem di belakang perangko
beberapa bisa hidup tanpa udara selama 45 menit, atau memperlambat denyut jantungnya
kecoa diprediksi merupakan binatang terakhir yang akan hidup setelah perang nuklir, karena lebih tahan radiasi dibanding manusia
Naahh.. Kecoa aja bisa segitu menakjubkannya lhoo!!
Apalagi manusia, sebagai 'masterpiece' ciptaan Tuhan.
Stop complaining about your weaknesses, instead take your time and energy to focus on your strengths.
Tajamkanlah kelebihan yang kita miliki dan kikis kekurangan diri kita.
Tapi, kecoa, maap nih ya, kayanya sih gua tetep ngga suka pada dirimu, haha, tapi setidaknya sekarang punya rasa kagum lah terhadapmu, ahahaha :p
Dari kecoa ini gua juga belajar bahwa ngga baik memendam emosi negatif terlalu lama dalam diri kita karena selain memiliki efek merusak dalam diri kita, bila terlalu lama dipendam dan ditekan maka suatu saat akan meledak keluar dan turut menimbulkan kerusakan bagi orang lain.
Waahh.. Kecoa, ternyata dari dirimu pun kita bisa belajar yaa, huehehehe :D
Okee dokee.. Ciaoo cito, babee..
Amore,
Indah
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H