Mohon tunggu...
Toromal Daeli
Toromal Daeli Mohon Tunggu... pelajar/mahasiswa -

Mahasiswa Universitas Negeri Medan, jurusan Pend. Seni Rupa dengan Studi Khusus Fotografi.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Gempa Bumi di 59 km Timur Laut Singkil Baru-NAD, Sumatera Utara Tanggal 06 September 2011

5 September 2011   22:43 Diperbarui: 26 Juni 2015   02:12 463
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Terjadi gempa bumi pada pukul 00:55:12 WIB (Hari Selasa, 06 september 2011 ). Berdasarkan informasi dari BMG pusat gempa bumi berada pada koordinat 2.81 LU – 97.85 BT, dengan magnituda 6,7 SR pada kedalamgn 78  Km, berjarak 59 Km Timur Laut SingkilBaru-NAD, 75 km Tenggara KUTACANE-NAD , 78 km BaratDaya KABANJAHE-SUMUT , 89 km Tenggara TAPAKTUAN-NAD , 1411 km BaratLaut JAKARTA-INDONESIA . Daerah yang mengalami goncangan gempa bumi adalah sebagai berikut : 1. Sibolga dengan skala III-IV MMI (Modified Mercally Intensity) yaitu getaran dirasakan nyata di dalam rumah. Terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu dan gerabah pecah, jendela/pintu bergerincing serta dinding berbunyi. 2. Singkil dengan skala IV MMI (Modified Mercally Intensity) yaitu getaran dirasakan oleh hampir semua penduduk, orang banyak terbangun, gerabah pecah, jendela dan sebagainya pecah, barang-barang terpelanting, tiang-tiang dan barang besar tampak bergoyang, bandul lonceng dapat berhenti. 3. Nias dengan skala III MMI (Modified Mercally Intensity) yaitu  getaran dirasakan nyata di dalam rumah. Terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu. 4. Medan dengan skala III MMI (Modified Mercally Intensity) yaitu getaran dirasakan nyata di dalam rumah. Terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu. 5. Sinabang Simelue dengan skala II-III MMI (Modified Mercally Intensity) yaitu getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang. 6. Banda Aceh dengan skala III MMI (Modified Mercally Intensity) yaitu getaran dirasakan nyata di dalam rumah. Terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu. 7. Padang dengan skala I-II MMI (Modified Mercally Intensity) yaitu getaran tidak dirasakan kecuali dalam keadaan luar biasa oleh beberapa orang. 8. Prapat dengan skala III-IV MMI (Modified Mercally Intensity) yaitu getaran dirasakan nyata di dalam rumah. Terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu dan gerabah pecah, jendela/pintu bergerincing serta dinding berbunyi. 9. Pulau Samosir dengan skala III-IV MMI (Modified Mercally Intensity) yaitu getaran dirasakan nyata di dalam rumah. Terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu dan gerabah pecah, jendela/pintu bergerincing serta dinding berbunyi. 10. Padang Pariamam dengan skala II-III MMI (Modified Mercally Intensity) yaitu getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang. Gempa bumi tidak akan menimbulkan tsunami karena walaupun gempa bumi pusatnya berada di laut tetapi energinya tidak cukup kuat untuk memicu terjadinya tsunami. Masyarakat agar tetap waspada dengan kejadian gempa bumi susulan. Laporan akibat gempa bumi ini masih belum diketahui dan apakah memakan korban jiwa atau menimbulkan kerusakaan beberapa bangunan.

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun