Mohon tunggu...
Topik Irawan
Topik Irawan Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Full Time Blogger

Full Time Blogger

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Oxygen Oh Oxygen, Kenapa Sekencang Itu?

7 Juli 2015   09:52 Diperbarui: 7 Juli 2015   09:52 558
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Akses Internet Kencang Bukan Omong Kosong


Menikmati akses kencang Oxygen,ngebut terusss(dokpri)

 

Untuk data tahun 2014, kecepatan tertinggi akses internet masih dipegang oleh negeri ginseng Korea Selatan, dinegeri yang terkenal dengan boyband dan girlband ini, akses internetnya gila gilaan dengan koneksi hingga 24,6 Mbps, di susul dengan Hongkong yang memilik kecepatan 15,7 Mbpsserta dibelakangnya adalah negeri penghasil jam kukuk yaitu Swiss dengan kecepatan 14,9 Mbps, nah gimana dengan negeri kita Indonesia tercinta? Kecepatan rerata yang dimiliki NKRI memang belum segemerlap negara negara maju, dengan kekuatan 2,3 Mbps itulah kekuatan koneksi di tanah air.

Namun kendala leletnya koneksi internet, kini akan dijawab dengan kekuatan baru bernama Oxygen, mimpi memiliki akses internet yang jawara akan segera teralisasi, adalah perusahaan bernama Mora Telematika Indonesia atau Moratelindo yang menjawab akan dahaga kecepatan akses internet, dengan memiliki dua line jalur laut dengan menggunkan serat optik  menuju Singapura dan satu jalur in line menuju pulau Andalas atau Sumatera.

Saat berada di Comic Cafe, 50 an Kompasianer menjajal kecepatan heboh Oxygen, dan mereka merasa terkesan dengan apa yang dirasakan saat menikmati akses internet, semua berseri dan antusias, seperti Mas Dzulfikar A'lala yang sangat agresif mengirimkan tweetnya, dan alhasil beliau didapuk menjadi salah satu pemenang dalam live tweet yang diselenggarakan sore itu, jaringan yang koneksinya kuat memungkinkan Mas Dzulfikar mengirim dengan segera tanpa harus mengalami kelemotan.

Dengan pilihan akses dari Oxygen mulai dari 10 Mbps, 25 Mbps, 50 Mbps,100 Mbps hingga 1Gbps tentu saja ini merupakan angin segar bagi dunia konektivitas internet tanah air, yang membuat nyaman memakai Oxygen adalah karena penggunaan serat fiber optik yang biasanya tak terganggu dengan cuaca,gunung, bukit ataupun pepohonan, dan ini adalah nilai plus, dengan pelayanan jempolan dari Oxygen saya meyakini bahwa akses internet masa depan tanah air akan mengalami masa kejayaan.

 

Kompasianer Menguak Rasa Penasaran, Dan Oxygen Menjawabnya

Bagi seorang yang berkecimpung di bidang perbloggan tentu saja syarat utama adalah cepatnya akses internet, dan tawaran nangkring bareng tentu saja memantik api penasaran di benak para kompasianer, bahkan kompasianer yang berasal dari kota mangga Indramayu yaitu Kang Didno menyempatkan hadir, begitu juga blogger kompasiana yang berasal dari kota hujan Bogor yaitu Kang Haris Maulana menyempatkan hadir di event menarik ini.


Kang Haris Maulana, blogger senior Kompasiana turut dalam acara nangkring(dokpri)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun