Mohon tunggu...
Tonny Syiariel
Tonny Syiariel Mohon Tunggu... Lainnya - Travel Management Consultant and Professional Tour Leader

Travel Management Consultant, Professional Tour Leader, Founder of ITLA

Selanjutnya

Tutup

Diary Pilihan

Sebuah Anugerah yang Tidak Terlupakan dari Ajang "Kompasianival 2021"

20 November 2022   17:44 Diperbarui: 20 November 2022   21:40 499
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dua sertifikat penghargaan dari Kompasiana. Terima kasih. Sumber: dokumentasi pribadi

Jika dalam setiap artikel yang ditayangkan saja, mendapatkan sebuah vote di antara Aktual, Bermanfaat, Inspiratif, Menarik, Menghibur, Unik, sudah membuat senang, apalagi sebuah vote penting yang mengantar kita masuk nominasi di Kompasiana Awards. Wow!

Jadi bagi semua Kompasianer yang telah masuk nominasi, siap-siap saja menerima anugerah yang sama. Ada 30 Kompasianer terpilih yang telah menyandang status sebagai nominee di enam kategori berbeda. Plus satu penghargaan People Choice. Dan tentunya sebuah penghargaan paling bergengsi, yakni "Kompasianer of the Year 2022".

Poster Kompasiana Awards 2022. Sumber: Kompasiana
Poster Kompasiana Awards 2022. Sumber: Kompasiana
Kompasianival 2022 bisa dipastikan bakal berlangsung jauh lebih meriah. Apalagi pada puncak acaranya berupa pemberian penghargaan "Kompasiana Awards 2022". Inilah perhelatan besar yang sudah lama ditunggu semua Kompasianer! Setelah dua tahun terakhir hanya berlangsung secara virtual, kali ini Kompasianival kembali ke format lamanya.

Format pertemuan secara offline. Dan seperti cerita para Kompasianer yang pernah mengikuti acara ini sebelumnya, atmosfer di Kompasianival itu bak sebuah festival saja. Selain sebagai ajang saling kenal antar Kompasianer, perhelatan Kompasianival 2022 juga bakal diisi berbagai acara menarik lainnya. Pokoknya meriah!

Saya sendiri sudah sangat ingin bertemu dengan banyak nama-nama kondang di Kompasiana. Kompasianer yang artikel-artikelnya kerap wara-wiri di jalur "Headline" alias "Artikel Utama". Dan Kompasianer yang ulasannya pun rutin bertengger di zona "Terpopuler" dan "Nilai Tertinggi".

Selain itu, ada banyak nama Kompasianer lainnya yang tidak bakal terlupakan. Deretan Kompasianer yang sudah sangat sering saling menyapa di kolom komentar Kompasiana. Dan kadang merasa sudah seperti teman lama. Tapi, uniknya, belum pernah sekalipun bertemu secara langsung. Hahaha.

Dan pada ujungnya, siapa yang tidak tergoda untuk mengenal Admin Kompasiana yang selama ini bekerja dalam senyap di balik kesuksesan Kompasiana. Blog kesayangan kita ini telah banyak melakukan terobosan keren di sepanjang tahun 2022 ini. Bukan hanya soal tampilan Kompasiana yang kian sedap dipandang. Dan makin mudah digunakan. Tetapi, juga berbagai ajakan kolaborasi yang sangat bagus. Sebut misalnya, program Content Extension, Narativ Series, dan sebagainya. Bravo!

Kembali ke Kompasianival 2022. Jangan lupa, di atas semua anugerah berupa Awards di atas, ada anugerah lain yang tidak ternilai harganya. Itulah persahabatan antar sesama Kompasianer! Persis seperti sebuah ungkapan lama, "Friendship always makes life merrier!"

Ayo, buruan mendaftar! Dan sampai ketemu di Kompasianival 2022!

***

Kelapa Gading, 20 November 2022

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun