Mohon tunggu...
Tonny Syiariel
Tonny Syiariel Mohon Tunggu... Lainnya - Travel Management Consultant and Professional Tour Leader

Travel Management Consultant, Professional Tour Leader, Founder of ITLA

Selanjutnya

Tutup

Money Pilihan

Sponsor Global di Pentas Euro 2020

30 Juni 2021   16:24 Diperbarui: 1 Juli 2021   09:45 2498
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Jersey semua Timnas yg dijual di situs uefa.com. Sumber: www.footyheadlines.com

Persaingan di Euro 2020 kian mendebarkan. Sejak peluit pertama dibunyikan hingga akhir pertandingan. Tegang dan dramatis. Seperti diduga, kejutan bisa saja tersaji di setiap fase. Dari babak penyisihan di grup, hingga di fase-fase berikutnya. Namun, pertandingan tidak kalah serunya juga terjadi di luar lapangan hijau. Bahkan jauh sebelum turnamen bergengsi ini digelar. Itulah pertarungan di antara para sponsor utama dari berbagai jenama global. 

Masih ingat bukan drama Ronaldo dan Coca Cola? Sebuah kejadian tidak terduga tersaji di ruang konferensi pers di Budapest jelang duel perdana di Grup F antara Portugal vs Hungaria. Ronaldo terlihat menggeser dua botol Coca Cola dari hadapannya sembari duduk di meja konferensi pers saat itu. Dunia bisnis pun tersentak. UEFA ikut terperengah.

Siapa menduga bakal ada kejadian unik seperti itu. Coca Cola jelas dirugikan. Apalagi pemain sekelas Ronaldo yang mestinya sudah sangat familiar dengan dunia sponsorship. Terlepas dari Ronaldo lebih memilih air mineral dari pada minuman bersoda itu, namun ada hak sponsor yang wajib dihargai. Belum lagi, Coca Cola adalah satu dari 12 sponsor utama di Euro 2020 yang disebut 'top-tier sponsor'.

Ronaldo & Coca Cola. Sumber: www.euro2020.scottishfa.co.uk
Ronaldo & Coca Cola. Sumber: www.euro2020.scottishfa.co.uk
Pasca insiden itu, Martin Kallen, Direktur Turnamen Euro 2020, meminta semua pihak untuk lebih menghargai hak para sponsor. Selain itu, manajer media di semua stadion pun telah diingatkan untuk memastikan hal yang sama tidak terjadi lagi.

Bukan hanya Ronaldo, tetapi juga Pogba dan Locatelli. Namun, kasus Pogba lebih dimengerti karena terkait agama yang dianutnya. Itulah sebabnya, UEFA (Union of European Football Associations) meminta pihak panitia menyingkirkan botol bir dari meja konferensi pers jika yang hendak diwawancarai adalah pemain beragama Islam.

UEFA mengakui pendapatan dari sponsor sangat membantu suksesnya Euro 2020 dan federasi sepak bola Eropa. Bersama 11 sponsor utama lainnya, Coca Cola ikut memberikan pemasukan hampir 2 milyar dolar ke kas UEFA. Belum lagi pendapatan dari sponsor pendukung lainnya.

Hublot, Offical Time Keeper, salah satu sponsor pendukung. Sumber: Euro 2020 / www.news.in-24.com
Hublot, Offical Time Keeper, salah satu sponsor pendukung. Sumber: Euro 2020 / www.news.in-24.com
Di era terkini, dunia olahraga tidak mungkin terlepas dari dukungan para sponsor. Biaya setiap pagelaran suatu turnamen besar tentunya membutuhkan biaya yang luar biasa. Apalagi di perhelatan sekelas Euro 2020 yang pertama kali diselenggarakan sekaligus di 11 kota di 11 negara berbeda. Tidak terbilang betapa rumitnya pihak penyelenggara mengatur semua detail pertandingan.

Berbeda sekali dengan semua UEFA European Championship di masa lalu. Termasuk ketika diadakan di dua negara berbeda. Misalnya, Euro 2000 di Belgia dan Belanda. Lalu, Euro 2008 di Austria dan Swiss; dan Euro 2012 di Polandia dan Ukraina. Semua pasangan negara ini adalah negara-negara bertetangga. Bagaimana dengan Euro 2020?

Banner sponsor di Glasgow. Sumber: Daniel / www.thewire.in
Banner sponsor di Glasgow. Sumber: Daniel / www.thewire.in
Euro 2020 menampilkan 11 kota di 11 negara, yang satu kota dengan kota lainnya berjarak sangat jauh. Dari sekitar 600-an km hingga lebih dari 4,000 km. Jarak terdekat adalah antara Munich (Jerman) - Budapest (Hungaria) yang hanya berkisar 651 km.

Tetapi, coba amati letak geografis antara kota Glasgow di Skotlandia dan kota Baku di Azerbaijan. Sedikitnya berjarak sekitar 4,247 kilometer! Suatu bentangan jarak yang sangat jauh. Glasgow berada di belahan Eropa Barat, sedangkan Baku berlokasi di wilayah Kaukasus, yakni wilayah perbatasan antara Eropa Timur dan Asia Barat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun