Mohon tunggu...
Tongato
Tongato Mohon Tunggu... Guru - Pendidik

Pendidik dan peneliti

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Artikel Utama

PPDB Bermasalah, Ubah Paradigma Pengelolaan Sekolah Negeri-Swasta

29 Juni 2024   11:07 Diperbarui: 30 Juni 2024   10:44 336
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Unjuk Rasa PPDB Bermasalah (Sumber: tempo.co)

Ada suatu wilayah yang memiliki gedung sekolah negeri dan daya tampung memadai untuk menerima lulusan jenjang di bawahnya, ada pula yang tidak mampu menampungnya. 

Kenapa tidak dapat menampungnya? Ya, karena jumlah gedung sekolah negeri dan jumlah lulusan jenjang di bawahnya lebih banyak dari gedung dan daya tampung sekolah negeri jenjang di atasnya.

Unjuk Rasa PPDB Bermasalah (Sumber: tempo.co)
Unjuk Rasa PPDB Bermasalah (Sumber: tempo.co)

Apa Solusinya?

Tawaran solusi PPDB agar tidak lagi mengudang masalah tiap tahun selalu muncul. Ada yang menyarankan agar daya tampung sekolah negeri diperbanyak. Caranya bisa dengan menambah gedung sekolah negeri di wilayah yang kurang  atau menambah jumlah ruang kelas baru atau menambah jumlah rombongan belajar tiap kelasnya.

Solusi ini tampak mudah dilaksanakan, namun tampaknya tidak akan memecahkan akar masalahnya. Pasalnya, solusi ini tidak menghitung daya tampung sekolah yang ada, bukan saja sekolah negeri, tapi juga sekolah swasta yang telah eksis di wilayah bersangkutan.


Pemerintah dalam hal ini Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) dan Dinas Pendidikan mestinya menghitung dan mempertimbangkan keberadaan sekolah swasta. Pasalnya, tugas pokok dan fungsi Kemendikbudristek dan Dinas Pendidikan itu kan juga mengurusi sekolah yang ada di wilayah kerjanya, ya sekolah negeri, ya sekolah swasta. Bukan hanya sekolah negeri.

Lho, sekolah swasta kan berbayar? Sekolah swasta kan kualitasnya dipertanyakan? Betul sekolah swasta memang berbayar, bahkan ada yang besar pembayarannya. Namun, harus dipahami, bahwa hasil pembayarannya itu untuk biaya operasional dan gaji guru-tenaga kependidikan dan lainya. Benar bahwa, sekolah swasta tertentu ada pula saldo cukup besar. Namun, harus dipahami juga bahwa kebanyakan sekolah swasta tidaklah demikian.

Lalu bagaimana dengan kualitas sekolah swasta? Dalam kenyataannya, ada sekolah swasta yang berkualitas, bahkan banyak yang mengungguli sekolah-sekolah negeri. 

Banyak bukti tentang hal ini, misal dari hasil Ujian Tulis Berbasis  Komputer (UTBK) dan dalam kegiatan-kegiatan ekstrakurikuler, sekolah-sekolah swasta tidak kalah jumlah yang berkualitas. 

Tentang kualitas ini, sama saja antara sekolah negeri dan swasta. Ada yang berkualitas dan ada yang kurang berkualitas untuk tidak mengatakan tidak berkualitas.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun