Berbagai peristiwa dan tempat yang ada di seluruh dunia bisa dilihat melalui berbagai situs berita online atau media online. Hal ini tentunya dapat dilakukan karena adanya jaringan internet. Semua situs berita online di dunia hanya dapat dibuka bila perangkat kita terhubung dengan internet.
Dampak Penggunaan Internet
Perkembangan teknologi memang selalu memiliki dua sisi yang harus disikapi dengan bijak, disatu sisi sangat membantu manusia dan disisi lain bisa sangat berakibat buruk. Berikut ini adalah dampak positif dan negative dari penggunaan internet bagi masyarakat secara umum.
1. Dampak Positif
- Mempercepat dan memudahkan arus informasi dan data
- Membantu pelajar dalam mengerjakan tugas
- Menambah pengetahuan dan juga wawasanÂ
- Memudahkan kegiatan kampanye atau promosiÂ
- Kemudahan mendapat hiburan dan pengisi waktu luang
- Mempererat relasi dan juga pertemanan melalui media sosial.
- Membantu menggerakkan roda bisnis dan juga ekonomi melalui e-commerce