Business Intelligence dan Artificial Intelligence: Arti, Peran, Manfaat, Contoh, dan Studi Kasus
Dalam perubahan lingkungan bisnis yang cepat dan dinamis, perusahaan harus mampu beradaptasi untuk dapat bersaing dan tetap unggul. Dengan bantuan Business Intelligence (BI) dan Artificial Intelligence (AI) dapat menjadi alat transformatif dalam mengahadapi kompleksitas dan ketidakpastian berbasis data serta inovasi.
Bagi perusahaan, Business Intelligence bermanfaat untuk mendapatkan informasi dari Big Data internal dan eksternal perusahaan, yang dapat dijadikan sebagai dasar pengambilan keputusan yang tepat. Disisi lain, fungsi Artificial Intelligence adalah membantu memprediksi tren, mengotomatisasi proses, dan mempersonalisasi history pelanggan.
Sehingga, integrasi BI dan AI dapat digunakan untuk membentuk kerangka kerja baru dalam mengoptimalkan operasional, meningkatkan inovasi, dan mempertahankan keunggulan kompetitif di pasar global.
Apa itu Business Intelligence (BI)?
Business Intelligence (BI) adalah suatu proses yang melibatkan pengumpulan, analisis, dan penyajian data untuk membantu organisasi dalam melakukan analisis bisnis hingga membuat keputusan.
BI mengubah data mentah menjadi informasi yang dapat digunakan sebagai dasar pengambilan keputusan. Selain itu, BI memungkinkan perusahaan untuk memahami aktivitas operasional dengan lebih baik dan mengidentifikasi peluang baru.
Manfaat Business Intelligence (BI):
- Analisis Pasar, BI menyediakan informasi berdasarkan data historis tren pasar, perilaku konsumen, dan aktivitas pesaing yang memungkinkan sebagai pengambilan keputusan yang tepat dan tetap unggul dalam perubahan pasar.
- Efisiensi Operasional, peran BI dalam perusahaan adalah membantu terciptanya efisiensi operasional, pengurangan biaya, dan peningkatan produktivitas pada supply chain management dan sales.
- Pengambilan Keputusan, dalam menetapkan tujuan strategis dan mengoptimalkan operasional perusahaan, BI berperan untuk memastikan bahwa keputusan yang dibuat Perusahaan didasarkan pada informasi yang akurat dan relevan dengan kondisi terkini karena berbasis pada data.