....
Usai menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, dilanjutkan dengan mengheningkan cipta. Semuanya hening,sebening butiran gerimis yang semakin deras. Semua yang hadir seakan akan tidak merasakan dingin nya butiran gerimis yang bertebaran.
 Kami beruntung dipersilakan duduk dibarisan paling depan, sehingga dapat menyaksikan seluruh rangkaian acara tanpa sekat.
Ketemu sahabat karib bu Sri Purtini, tentu saja moment ini tidak dibiarkan berlalu tanpa diabadikan
Acara dilanjutkan dengan pembacaan teks proklamasi.Pancasila dan pembukaan UUD 45.
Dalam sambutan yang disampaikan oleh KonJen RI bu Listiana, kita semuanya patut bersyukur dapat merayakan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke 79 bersama sama di Australia. Dari daerah manapun kita berasal,kita semuanya adalah orang Indonesia.
Selama acara berlangsung selama 40 menit, tak seorang pun tampak duduk ataupun ngobrol. Suasana hening tanpa bunyi dering HP. Untuk beberapa saat seakan akan kami lagi berada di Tanah Air tercinta.
Dibawah siraman gerimis, acara pemotongan tumpeng terus dilanjutkanÂ