Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Jahe Rp300.000 Perkilogram

27 Juli 2024   20:29 Diperbarui: 28 Juli 2024   03:49 150
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Rencana Mau Menikmati Wedang Jahe Batal 

Sesungguhnya kami sudah sering mengalami musim dingin,mengingat Kami berdua sudah menetap di Australia sejak belasan tahun yang lalu. Tetapi musim dingin kali ini terasa sangat merasuk. Padahal temperature dipagi hari adalah sekitar 4 derajat Celcius.

Biasanya kami berdua bangun jam 4.30 pagi waktu di western Australia. Berarti pukul 3.30 WIB

Sambil duduk diruang kerja kami masing masing menikmati secangkir cappuccino 

Dokumentasi pribadi 
Dokumentasi pribadi 

Rencana Mau Minum Air Jahe 

Rencana kami mau menambah minum air Jahe,disamping masing masing secangkir cappuccino.

Karena itu pagi tadi kami berdua ke Spudshed untuk beli Jahe. Tetapi melihat harga yang tertera $29.99 Perkilogram yakni setara dengan 300.000 rupiah, rencana mau bikin air Jahe batal. Bukan karena pelit,tapi rasanya sayang banget bayar untuk jahe satu kilogram hampir 30 dollar. Setara dengan harga 30 kilogram buah Apel.

Dengan uang senilai harga 1 kilogram Jahe, dapat dibelanjakan untuk beli buah Apel dan wortel, dapat satu karung 

Dokumentasi pribadi
Dokumentasi pribadi

Karena harga wortel yang fresh from the garden Perkilogram hanya 69 cent atau setara 7 ribu rupiah 

Kedua  jenis buahan ini dibeli dengan uang senilai harga 1 kilogram Jahe,bisa dapat masing masing 15 kilogram. Lebih dari cukup untuk kami berdua minum juice selama seminggu . " Kita batal saja beli Jahe ya Koko,ntar di Indonesia kita minimum Wedang Jahe sepuasnya ya Koko"

Begitu isteri saya menjelaskan pada saya Ya iyalah Tentu saja saya setuju,saran isteri tercinta.

Jadi, batal beli Jahe dan diganti dengan buah Apel dan wortel, yang di juice. Ternyata juice kombinasi ini enak banget Apalagi disediakan oleh isteri tercinta...

Dokumentasi pribadi 
Dokumentasi pribadi 

Begitulah cara hidup di negeri orang. Walaupun uang ada,tapi kalau bisa berhemat mengapa tidak? Kalau ada yang murah,mengapa beli yang mahal? Kalau bisa berhemat mengapa harus boros?

Makanya urusan belanja dan urusan keuangan sejak dulu saya serahkan kepada isteri tercinta.  Sejujurnya saya tidak bisa mengelola keuangan 

Saya biarlah urusan menikmati makanan dan minuman yang disediakan hehehe 

Intermezzo jelang tidur 

Tjiptadinata Effendi 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun