Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Memaknai Arti Persahabatan di Dunia Maya

17 Desember 2023   04:02 Diperbarui: 17 Desember 2023   05:22 369
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi pribadi 

Bagaimana Kita Menyikapinya?

Di era digital ini, perbedaan antara hubungan persahabatan di dunia nyata dan persahabatan di dunia maya hanya setipis kertas.

Bahkan akibat sering ada kesempatan untuk saling berkomunikasi via WA ataupun lewat kolom komentar, hubungan persahabatan dengan sahabat di dunia maya " jauh lebih mesra" .

Kata " mesra" sengaja ditempatkan diantara tanda petik untuk mencegah salah persepsi dalam menerjemahkan kata "mesra". Maksudnya adalah terasa lebih akrab. 

Sebagai contoh, kami berdua biasa menyapa sahabat sesama Penulis di Kompasiana, yang usianya sebaya anak cucu kami dengan sapaan:" Selamat pagi ananda Hera Veronica yang Opa dan Oma sayangi"

Selamat pagi Hennie yang kami sayangi.. Selamat pagi ananda Ari Budiyanti yang Ayahanda dan Bunda sayangi 

Atau:' Selamat pagi ananda Christina Budi Probowati yang kami sayangi" . 

Sedangkan terhadap sahabat di Luar dunia tulis menulis, kata kata "sayang" ini agaknya jarang diucapkan, karena tidak setiap hari ada kesempatan untuk saling bertegur sapa, sehingga kalau tetiba saja bilang:" sahabat yang saya sayangi,bisa bikin sahabat kita jadi kaget. Dan boleh jadi mikir:" koq jadi aneh nih orang?"

Boleh jadi karena jabatan seseorang, sehingga walaupun usianya sebaya cucu, dipanggil dengan:"Pak atau Buk" sebatas formalitas belaka.

Tetapi di dunia maya, termasuk dalam dunia tulis menulis di Kompasiana , yang disapa dengan kata " sayang" sudah memahami secara positif, bahwa ucapan "sayang" antara anak terhadap orang tua dan kakek nenek. Bukan sayang sayang seperti di film romantis.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun