Agar Anak Anak Menyayangi Kita Dihari Tua
Kita sudah sangat sering mendengarkan kata kata bijak:"Sebuah contoh teladan yang nyata,jauh lebih berharga dibandingkan seratus petata petiti. Karena secara alami,anak anak akan merekam apa yang mereka alami dan rasakan . Sedangkan kata kata nasihat hanya  masuk ketelingga kiri dan keluar ketelingga kanan .
Pahami bahwa mendidik dan membesarkan anak anak adalah kewajiban kita sebagai orang tua. Jangan pernah memaknai mendidik daan membesarkan anak, sama dengan investasi . Karena bila dimaknai sebagai investasi,maka kelak merasa berhak untuk menuntut pengembalian dari investasi melalui diri anak anak  kita.Hal ini akan menghadirkan rasa kekecewaan yang mendalam,seandainya kelak sikap anak anak tidak sesuai harapan kita sebagai orang tua.
Mendidik Anak Dengan Cinta Kasih
Membesarkan dan mendidik anak anak dengan cinta kasih yang tulus,akan dirasakan oleh anak anak dan direkam dalam memory alam bawah sadarnya.Memory ini tak akan pernah hilang seumur hidupnya.  Pernah suatu waktu,kami sudah merencanakan untuk travelling bersama ketiga anak anak kami. Tiket tour sudah dibayar lunas, Tetapi  terkadang apa yang terjadi tidak selalu seperti maunya kita. Semiggu sebelum hari keberangkatan, tetiba puteri kami terkena cacar .Sudah pasti dengan kondisi demam tinggi dan terkena cacar tidak memungkinkan putri kami bisa ikut travelling. Maka kami memutuskan untuk membatalkan keberangkatan,walaupun resikonya  kelima tiket kami batal dan tidak dapat diuangkan ,sesuai perjanjian. Jumlahnya tidak sedikit,karena rencana kami pada waktu itu untuk ke Amerika Serikat. Â
Walaupun adik adik ipar ,bersedia menggantikan kami merawat puteri kami,selama kami travelling tapi kami memutuskan,batal berangkat. Bagi kami ,uang yang dikumpulkan dengan sudah payah tentu sangat berharga. Tetapi kesehatan  putri kami tidak ternilai
Pelajaran Berharga Bagi Anak Anak
Keputusan yang berat ini,menjadi pelajaran berharga bagi anak anak. Dalam hati mereka terpateri pelajaran,bahwa family is the first.
Kelak ketika ketiga anak anak kami sudah berkeluarga, mereka secara bergantian mengajak kami berdua traveling keluar negeri.
Semua biaya kami berdua di tanggung anak anak anak kami. Setiap bulan kami berdua di kirim uang belanja. Walaupun seumur hidup kami tidak pernah minta apapun pada anak anak.
Bahkan kendaraan Nissan X-Trail yang harganya 500 Juta rupiah dihadiahkan untuk Ulang Tahun saya
Puji syukur kepada Tuhan, family is the first telah terpateri dalam hati ketiga anak anak kami
Tjiptadinata EffendiÂ
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H