Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Perbedaan Orang Padang dan Orang Minang

19 Februari 2023   07:17 Diperbarui: 19 Februari 2023   07:44 1239
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi pribadi 

Orang Padang belum tentu orang Minang. Sebaliknya orang Minang belum tentu orang Padang

Orang Padang dan orang Minang adalah dua kelompok etnis yang berasal dari daerah yang sama, yaitu Sumatera Barat, Indonesia. Karena itu banyak orang mengira , bahwa orang Padang dan Orang Minang itu sama. Meskipun  dianggap sama, sebenarnya terdapat perbedaan antara keduanya.

Orang Padang adalah kelompok etnis yang berasal dari wilayah Kota Padang dan sekitarnya. Mereka memiliki dialek bahasa yang khas 

Orang Padang dikenal dengan keahlian mereka dalam bidang kuliner, seperti rendang dan sate padang. Mereka juga terkenal sebagai pelaut yang handal.

Sementara itu, orang Minang adalah kelompok etnis yang berasal dari wilayah Minangkabau, yang meliputi kota Padang Panjang, Bukittinggi, dan sekitarnya. Bahasa yang digunakan oleh orang Minang adalah bahasa Minangkabau, yang memiliki karakteristik khusus. Orang Minang dikenal sebagai kelompok yang pandai dalam bidang perdagangan, seni, dan sastra. Mereka juga memiliki adat istiadat yang unik, seperti adat perkawinan dan adat pemakaman.

Dari penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa meskipun orang Padang dan orang Minang berasal dari wilayah yang sama, namun keduanya memiliki perbedaan dalam hal bahasa, keahlian, dan adat istiadat. 

Contoh aktual:

Saya orang Padang, tapi bukan orang Minang. Walaupun saya lahir di Padang di era Dai Nippon.

Pak Irwan Rinaldi Sikumbang orang Minang, tapi bukan orang Padang. Mengapa? Karena Pak Irwan Rinaldi Sikumbang lahir di Payakumbuh

Kompasianer Sirajul Huda, orang Minang dan sekaligus orang Padang.

Kompasianer Akbar Pitopang orang Minang tapi belum tentu orang Padang. Mengapa? Karena saya belum tanya lahir di mana?

Bagaimana dengan ananda Merza Gamal? Orang Minang tapi apakah juga orang Padang? Kita tunggu jawaban dari yang empunya diri.

Kolonel Polisi (P) Thamrin Dahlan Kompasianer orang Minang. Tapi Apakah juga orang Padang? Kita nantikan jawaban dari Pak Thamrin Dahlan.,

Ada Kompasianers Akbar Pitopang , Tuanku Damanhuri Ahmad, Ellazuardi, Ayahtuah, Yusriana dan seterusnya. Yang masih belum dapat dipastikan apakah orang Minang dan sekaligus orang Padang?

Isteri tercinta saya, bukan orang Padang dan bukan orang Minang. Karena lahir di Solok.

Mengapa saya yang terlahir di Padang dan dibesarkan di Padang, tidak termasuk kategori orang Minang?

"Jangan pernah mengaku diri anda orang Minang, kalau anda bukan Islam" Hukum tidak tertulis, tapi saya patuhi sejak dari kecil.

Semoga tulisan ini ada manfaatnya untuk yang belum tahu, mengapa orang Padang belum tentu orang Minang dan Orang Minang belum tentu orang Padang.

Walaupun saya bukan orang Minang, tapi kami berdua selalu menyanyikan lagu:"

Minangkabau Tanah nan den cinto

Pusako bundo nan dahulunyo

Bilo den kana ,hati denai taibo

Tabayang bayang diruang mato......

Catatan tambahan

Kami berdua menyanyikan dari lubuk hati terdalam...

Tjiptadinata Effendi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun