Ilustrasi: kompas.com
Khusus di Restoran Yang Hanya Menyediakan SumpitÂ
Kalau makan di Rumah Makan Padang, kita boleh makan secara bebas.Boleh menggunakan sendok garpu dan bagi yang merasa lebih nikmat menggunakan sendok alam, yakni jari tangan kita sendiri, juga tidak ada yang melarang. Apalagi bila yang duduk semeja adalah anggota keluarga atau sahabat baik. Walaupun bebas, tapi tentu saja ada tatakrama yang harus tetap dipatuhi. Antara lain :
jangan berbicara dengan mulut penuh berisi makanan
saking nikmatnya,tetap saja hindari jangan sampai menjilat jilat tangan ,apalagi piring nasi
jangan menjangkau piring masakan yang berada didepan orang lain,walaupun sahabat sendiri
Dokumentasi pribadiÂ
Restaurant Masakan Jepang/Chinese /KoreanÂ
Suatu waktu boleh jadi kita diundang makan bersama di restoran yang tidak menyediakan sendok dan garpu. Diatas meja makan hanya tampak seperangkat alat makan yang bernama Sumpit dan satu sendok ,untuk menyendok kuah sup.. Kalau belum tahu cara menggunakan sumpit,tentu boleh saja kita minta sendok garpu kepada Pelayan Restoran. Tetapi jangan lupa,diri kita untuk beberapa saat menjadi pusat perhatian tamu yang makan bersama kita. Kentara benar,bahwa kita tidak tahu cara menggunakan Sumpit.Â
 Dokumentasi pribadiÂ
Apalagi bila kita berlaku seakan akan sudah biasa menggunakan perangkat sumpit dan ternyata keliru cara memegangnya,akan jadi bahan tertawaan. Apalagi setelah bolak balik mencoba mengambil bakso ikan dengan sumpit dan tidak berhasil,maka kita ambil jalan pintas,dengan menusuk bakso menggunakan ujung sumpit. Mungkin kita berpikir : " Gitu aja koq repot,main tusuk aja ah".Padahal cara begini,malahan secara tanpa sadar telah mempermalukan diri sendiri.
Karena dalam pergaulan, saat kita diundang, tentu saja kita tidak etis mengatakan: "Wah, saya tidak suka makan di restoran Jepang, di rumah makan Padang saja ya?" Kalau bicara dengan anak cucu,mungkin boleh boleh saja,tapi kalau yang mengajak adalah  sahabat atau kerabat kita,tentu saja hal ini akan menjatuhkan harga diri kita..
Alangkah eloknya,kita mau menyediakan waktu untuk belajar menggunakan perangkat Sumpit dengan benar,seperti tampak pada gambar diatas
Untuk jelasnya,silakan klik ke link ini
Lebih baik menyediakan waktu untuk belajar menggunakan perangkat sumpit dengan benar, ketimbang kelak dapat membuat kita jadi serba salah, bila diundang makan di Restoran tanpa sendok garpu. Yang berpotensi dapat mempermalukan diri sendiri
Tjiptadinata Effendi
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H