Setelah pesanan diantarkan dan semua masakan sudah dipindahkan keatas meja,maka kita tekan tombol :'Finish" dan Robot mengucapkan :"Thank you "  Enjoy your meal " dan kembali ke dapur. Saat berjalan kembali ke dapur bila pas berpapasan dengan Robot lainnya,yang juga bertugas mengantarkan makanan,maka  Robot yang sudah selesai menggantarkan makanan,akan bergeser dan berhenti sesaat untuk memberikan jalan kepada Robot yang "on duty"Tampak ada 4 unit Robot yang dikaryakan di restoran ini dan para tamu yang duduk makan ,tampak sangat antusias dengan  layanan dari Robot ini.Â
Dokumentasi pribadiÂ
Tenaga Pelayan Restoran Akan Tersisihkan
Bila sistem ini terus berkembang dan setiap restoran memanfaatkan jasa Robot untuk mengantarkan makanan,maka perlahan tapi pasti,lowongan pekerjaaan sebagai Pelayan  restoran akan semakin menyempit .Dan sebagai konsekuensi logisnya, akan terjadi peningkatan penganguran ,karena lapangan pekerjaan mereka sudah digantikan oleh Robot.
Pada "tubuh" Robot.sudah didisain  tugasnya mengantarkan pesanan dari meja ke meja. Sehingga dengan menekan tombol  dengan nomor meja  pengunjung,maka Robot akan mengantarkan ke meja tersebut. Karena merupakan sesuatu yang baru,maka restoran Authentic Bites ini sangat ramai dikunjungi. Saya tidak tahu ,apakah di negeri kita sudah menerapkan sistim semacam ini?
Tjiptadinata Effendi
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H