Bagi orang yang sudah termasuk kriteria senior,maka untuk mendapatkan Visa kunjungan ke Australia,sangat sulit.Karena disamping segala urusan surat menyurat secara format ,jaminan keuangan,masih ada satu lagi,yakni medical check up. Mengenai gangguan kesehatan ,seperti hipertensi , kolestrol ,gangguan jantung dan gangguan penyakit lainnya,kemungkinan untuk mendapatkan visa masih ada celahnya.
Akan tetapi bilamana rerdeteksi ada infeksi paru paru atau dalam catatan kesehatan,pernah mendapatkan TBC,maka jangan harap permohonan visanya akan di terima. Hal ini dialami oleh salah seorang teman saya,yang sesungguhnya sudah beberapa kali berkunjung ke Australia,karena ada putri dan cucunya disini.Tetapi terakhir,tahun lalu visanya ditolak,karena dari hasil medical check up ,dirumah sakit yang ditunjuk,teman saya terdeteksi mengalami infeksi paru atau disebut pneumonia
Ternyata Ini Sebabnya
Beberapa tahun lalu, saat kami ke Kalgoorlie ,kami menyempatkan diri untuk berkunjung ke Boulder Town Hall,semacam museum disini.Diruang atas ,tampak ada tulisan yang isinya nenjelaskan bahwa di tahun 1918 pernah terjadi epidemic di dunia. Sekitar 50 juta orang tewas.
Di Australia sendiri dalam waktu singkat tewas sekitar 12.000 orang,akibat dari Tbc Rupanya sejarah kelam masa lalu ini,selalu dijadikan pedoman dan tuntunan bagi warganya,agar selalu waspada terhadap penyakit yang penyebabnya adalah gangguan ada paru paru (pneumonia)
Usaimembaca keterangan yang di pajang disana,saya baru memahami ,mengapa orang Australia, sangat takut mendengarkan kata :"Tbc" .Mungkin sudah menjadi trauma,akan kejadian dimasa lalu
Dan hal ini masih tetap berlaku hingga saat ini,bagi yang ingin berkunjung ke  Australia .Bila dalam hasil record medis,ternyata pernah mengalam penyakit Tbc,maka jangan berharap Visa akan diterbitkan. Begitu dahasyatnya  penyakit paru paru yang bernama  Tuberclose atau Tbc ini
Tjiptadinata Effendi
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H