Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Jakarta dalam Kenangan

22 Juni 2020   21:06 Diperbarui: 22 Juni 2020   21:18 120
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ulang Tahun ke 493

Hari ini, Senin tanggal 22 Juni 2020, Daerah Khusus Ibukota  Jakarta merayakan hari ulang tahun (HUT) ke-493 Perayaan HUT Kota Jakarta tahun ini pun jauh berbeda dengan tahun sebelumnya, lantaran berlangsung pada masa pandemi Covid-19. 

Jika sebelumnya, dalam rangkaian perayaan HUT Kota Jakarta banyak diisi dengan kegiatan luar ruang ,dengan kerumunan besar, maka pada masa pandemi ini hanya dirayakan dengan kegiatan virtual (sumber :  https://megapolitan.kompas.com/read/).

Biasanya selalu ada penyelenggaraan berbagai acara dengan mengambil tempat di lokasi Expo di Kemayoran  dan selalu di padati oleh para pengunjung dari berbagai daerah. Tapi sejak serangan pandemi covid 19, seluruh bangunan disana ,sepi karena tidak ada kegiatan apapun yang berarti.

ket.foto : dijepret dari lantai 27 /Boulevard apartement residences di Kemayoran/tjiptadinata effendi
ket.foto : dijepret dari lantai 27 /Boulevard apartement residences di Kemayoran/tjiptadinata effendi
Kota Yang Paling Menyenangkan Dibandingkan Ibu Kota Negara Manapun

Saya dan istri sudah mengunjungi puluhan ibu kota berbagai negara di dunia ini, Sejak dari mulai Kualalumpur.Singapore, Bangkok. Macau. Hongkong, Beijing,Taipei,Tokyo, Seoul hingga ke berbagai ibukota berbagai negara di Eropa dan Amerika.

Menurut saya pribadi, tidak ada ibukota yang lebih menyenangkan dibandingkan dengan Jakarta. Terlepas dari masalah politik dan terlepas dari siapapun gubernurnya.

Karena kalau dibilang Jakarta macet, Bangkok dan Kairo jauh lebih parah. Mengapa saya katakan paling menyenangkan? Bayangkan bila lapar tinggal telpon, mau makan apa? Dan dalam waktu kurang dari setengah jam, pesanan akan diantarkan. Tidak harus pesan di hotel, tapi bisa memilih masakan dibawah tenda yang harga satu porsi sekitar 30 ribu rupiah. Silakan menemukan di ibukota mana kita akan mendapatkan fasilitas semacam ini?

dokpri
dokpri
Tinggal di Apartement Dengan Fasilitas Yang Tidak Akan Ditemui di ibukota negara manapun

Kami dulu tinggal di Mediteranian Apartement Residences, di Kemayoran, dilantai 18 U. Mengapa saya memilih angka 18 U? Karena sewaktu dulu hidup kami masih morat maris, saya berjanji kepada istri saya bahwa kelak kalau kami berhasil mengubah nasib, maka sebagai hadiah ulang tahun istri saya yang jatuh pada tanggal 18 Juli, maka saya akan membelikan satu unit apartement. Dan ternyata 30 tahun kemudian, impian saya jadi nyata dan kami membeli satu unit di lantai 18 U sebagai kenangan untuk Ultah istri saya.

dokpri
dokpri
Fasilitas Yang Tidak Akan Ditemui di Ibukota negara manapun

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun