Kepada Saudara Saudara Yang MerayakanÂ
Hari ini, Minggu tanggal 24 Mei 2020 jam 8.00 pagi waktu di Australia Barat kami menghadiri Misa Streaming yang kali ini di Paroki Santo Petrus dan Paulus di Semarang. Selama lockdown dan seluruh gereja Katolik dinyatakan ditutup, maka saya dan istri hanya dapat mengikuti Misa Online.
Kami berselancar secara bergantian dari satu paroki ke paroki lainnya. Semacam melakukan travelling secara virtual  dan melanglang buana dari gereja  ke gereja diseluruh nusantara, hingga ke NTT dan Papua.Â
Untuk hari Minggu ini kami standby sebelum Misa di mulai di Paroki Santo Petrus dan Paulus di Semarang, Sempat mengikuti doa Rosario walaupun agak terlambat.
Inti Pesan Yang Disampaikan
Dalam kotbah yang berlangsung selama hampir 20 menit, Pastor yang memimpin Misa menekankan betapa pentingnya upaya untuk menyambung kembali hubungan yang mungkin selama ini sudah tergores, baik oleh kesalahpahaman,maupun karena sebab sebab lainnya.
Karena jangankan dengan orang lain, bahkan dengan pasangan hidup ,seringkali terjadi perbedaan pendapat. Perbedaan pendapat tidak harus diakhiri dengan memutus hubungan, malahan sebaliknya hendaknya kita berusaha untuk berkomunikasi dari hati ke hati.Sehingga seandainya terjadi kesalahpahaman dapat segera diatasi dan hubungan dapat tersambung lagi
Mohon Sampaikan "Minal Aidin Wal Faizin "Â
Baik dalam kotbahnya maupun pada penutupan Misa online, Pastor yang memimpin yang namanya tidak  sempat tercatat oleh saya kembali mengulangi pesan "Bapa ibu dan saudara saudara terkasih, mohon sampaikan "Minal Aidin Wal Faizin " kepada saudara saudara kita yang merayakannya. Semoga hubungan persaudaraan kita,semakin baik ,sebagai bangsa Indonesia "
Pesan sangat singkat dan disampaikan dalam bahasa sederhana, tapi memiliki semangat cinta kasih yang mendalam. Karena itu, sekali lagi saya menyampaikan pesan dari gereja kepada saudara saudara yang merayakan "Minal Aidin Wal Faidzin " mohon maaf lahir dan batin.
Tjiptadinata Effendi