Tapi Panas Setahun Bisa Dihapuskan Oleh Hujan Sehari
Agaknya peribahasa yang terkesan kuno, yakni:"Panas setahun, dihapuskan oleh hujan sehari", masih tetap relevan untuk dijadikan pedoman menjalani hidup, hingga di era terkini.Â
Artinya sangat jelas :"Kebaikan yang dilakukan sepanjang tahun, akan pupus hanya karena melakukan satu kesalahan saja. Dan sebaliknya, satu kesalahan yang dilakukan pada masa masih muda, akan selalu diingat orang,walaupun sudah menebus dengan melakukan seribu kali perbuatan baik.
Contoh Aktual
Setiap orang pasti pernah memiliki pengalaman hidup yang berbeda tapi intinya dapat merasakan,bahwa apa yang tersirat dalam peribahasa tersebut diatas bahwa :"Panas setahun, dihapuskan oleh hujan sehari". Walaupun jalan cerita dan lika liku kejadian berbeda ruang, tempat dan waktu. Berbagi kisah hidup, bukan untuk menampilkan kehebatan ataupun kebaikan diri melainkan untuk saling mengingatkan dan saling belajar.Â
Karena tidak cukup hanya belajar dari pengalaman hidup sendiri, tapi alangkah eloknya bila kita juga mau belajar dari pengalaman hidup orang lain, agar jangan sampai melakukan kesalahan yang sama.
Nah cerita nya karena sudah pernah merasakan hidup menderita selama tujuh tahun lamanya, maka sejak hidup berubah kami selalu berusaha untuk dapat membantu siapa saja, sesuai dengan kemampuan yang ada.Â
Salah seorang diantaranya adalah  bu Neli (bukan nama sebenarnya), yang adalah juga salah seorang kerabat kami. Setiap kali membutuhkan sesuatu dan datang berkunjung kerumah kami, tidak pernah kami biarkan bu Neli pulang dengan tangan hampa.
Suatu waktu, saya baru pulang dari operasi dari Rumah Sakit Mount Elisabeth di Singapore yang menghabiskan dana yang tidak sedikit. Belum lagi pada waktu yang bersamaan, kiriman barang kami sejumlah 65 ton tidak dibayar oleh mitra dagang kami di Singapore. Suasana saya pada waktu itu adalah sakit luar dalam.Â
Sakit karena habis dioperasi dan sakit, karena barang senilai 400 ribu dolar tidak dibayar menyebabkan pertahanan saya rontok dan saya sungguh sungguh merasa sakit lahir batin. Dalam suasana hati yang murung, bu Neli tiba di rumah kami .Kebetulan istri saya lagi mengantarkan anak  ke sekolah.Â
Maka sejujurnya saya katakan kepada bu Neli, bahwa saya lagi sakit dan istri sedang tidak berada dirumah. Jadi lain kali datang lagi ya "Karena urusan uang, saya serahkan kepada istri.