Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Aura Positif adalah Magnet dalam Kehidupan Kita

4 April 2019   10:16 Diperbarui: 22 April 2021   08:32 3956
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Aura adalah cermin kepribadian seseorang,yang bersifat alami. Manusia diajak bahkan dituntut untuk menjaga kualitas auranya ,dengan menjaga agar pikiran dan hati selalu bersih. 

Terbebas dari segala pikiran dan niat yang negatif, serta selalu optimis. Akan tetapi, yang namanya hidup,tidak mungkin senantiasa mulus dan nyaman. 

Hidup penuh dengan berbagai masalah. Untuk mana kita dikaruniai akal budi dan hati nurani untuk mengatasi segala permasalahan yang ada secara bijak dan santun.

Baca Juga: Aura Positif Penulis adalah "Kunci" dari Seberapa Penting Sebuah Artikel

Efek dari Aura redup (negatif) ,antara lain:

  • -wajahnya tidak sedap dipandang mata
  • -kehadiran menimbulkan rasa tidak nyaman bagi orang sekitarnya.
  • -dijauhi dari pergaulan
  • -penghalang untuk meraih cita cita/karir

Aura  Adalah Cermin Diri

Ada pribahasa mengatakan:" Cermin tidak pernah berbohong". Maksudnya sebuah cermin akan menampilkan wajah kita apa adanya. Kewajiban kitalah untuk menata diri.

Kita tidak bisa mengubah wajah kita,karena merupakan karunia Tuhan, tetapi kita bisa dan wajib,merawatnya dengan menjaga tetap bersih dan rapi, agar kita bisa tampil dimanapun dengan tidak menimbulkan rasa tidak nyaman bagi orang orang sekitar kita.

 Aura itu adalahobarat  cermin diri kita dari sisi lain. Kalau cermin menampilkan wajah phisik kita,maka aura menampilkan watak dan suasana bathin kita. Kita dituntut untuk menjaga agar tetap bersih dan rapi,dengan jalan selalu menata pikiran,hati dan perilaku kita,agar jauh dari hal hal yang negatif.

Semoga tulisan ini ada manfaatnya

Catatan:

Tulisan ini bersumber pada pengalaman penulis sebagai guru meditasi selama 20 tahun dan sekaligus sebagai penulis buku buku meditasi ,yang dijadikan referensi oleh Wikipedia 

  • Referensi
  • Tjiptadinata Effendi, "Meditasi: Jalan Meningkatkan Kehidupan Anda", Elex Media Komputindo, ISBN 
  • Tjiptadinata Effendi, "Meditasi Jalan Menuju Kesembuhan Lahir dan Batin", Elex Media Komputindo,
  • *Tjiptadinata Effendi, "Never Ending Meditation", Elex Media Komputindo
  • (sumber : Wikipedi.ensiklopedia)
  • Tjiptadinata Effendi

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun