Uang Pengembalian Toll Tidak Ada
Karena kami sesekali mengemudi di Jakarta,maka tidak mengurus kartu, yang dimanaafkan untuk  digunakan di jalan toll. Jadi harus membayar dengan tunai, Namun ketika kami memberikan  10 ribu rupiah, ternyata  kata Petugas tol:
"Maaf pak. uang kembalian tidak ada"
Cuma uang recehan, namun sesungguhnya, akan menciptakan imej negatif bagi negeri kita,bila ada tamu asing yang ikut didalam kendaraan. Bayangkan sudah berapa orang yang kehilangan uang kecil,yang menjadi  haknya.
Dipersimpangan Jalan Juanda Traffic Light Sama Sekali Tidak Ditaati
Menuju jalan pulang kerumah,dari arah jalan Suryopranoto menuju ke jalan Juanda, tampak Lampu Pengatur Lalu lintas,sama sekali tidak ditaati.
Ketika lampu merah sudah menyala,kendaraan dari arah Gajah Mada, masih tetap melaju dengan kendaraannya dan begitu juga sebaliknya, Traffic light, hanya berganti warna secara otomatis,namun tidak ada yang mematuhinya Mengalami hal tersebut di hari pertama mengemudi i di Jakarta, sungguh serasa aneh dan asing dinegeri sendiri.
Tjiptadinata Effendi
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H