Ada kolam renang yang cukup besar dan selalu terjaga kebersihannya. Ada juga kolam renang untuk anak anak. Di pinggir kolam ada pohon Palma yang senggaja ditanam untuk menambah keindahan kolam. Sehabis berolah raga renang dan merasa dingin tidak usah kuatir. Kita hanya perlu keluar kolam renang dan beralih ke kolam renang di sampingnya, di mana ada air hangat.Â
Kolam air hangat ini bukan kolam yang hanya diisi air hangat tetapi ada air yang bergerak cepat sehingga tubuh kita seperti dipijat. Nama "kolam pijat" ini adalah "whirpool".
Hmm luar biasa baru tahu ada kolam pijat di dalam kolam air hangat sungguh nikmat rasanya dipijat oleh air yang dipompa oleh mesin yang khusus di desain untuk keperluan ini. Saya bahkan belum pernah merasakan seperti ini di luar negeri termasuk ketika kami menginap di hotel bintang.
Bila sudah merasa puas berendam air hangat dan sekaligus mendapatkan pijat air kita tinggal keluar kolam. Di atas meja sudah disediakan handuk ukuran extra large yang cukup besar untuk membungkus seluruh tubuh kita agar tidak kedinginan.
Nah,selanjutnya kita bisa memilih masih ada sauna yaitu mandi uap yang tidak perlu diragukan karena sudah dipisahkan bagi pria dan wanita. Bila kita merasa haus atau lapar tidak usah repot. Karena hanya keluar pintu kolam renang di sana sudah menunggu mini market. Yang sekaligus menyediakan aneka minuman hangat dan dingin. Di sini juga disediakan ATM, sehingga penghuni tidak perlu melangkah keluar apartemen.
Sarana Olah Raga Lainnya
Di lantai 1 ada fasilitas olah raga: tennis meja dan fitness. Yang semuanya boleh digunakan oleh penghuni apartemen tanpa membayar uang iuran apapun. Karena sudah termasuk fasilitas untuk penghuni apartemen.
Untuk anak anak di lantai 1 sudah disediakan tempat bermain anak anak. Dan sementara anak anak bermain orang tua atau si mbak bisa duduk santai di gazebo yang nyaman sambil berkirim sms ataupun menikmati secangkir kopi hangat.
Masuk ke apartemen serasa kita jadi pejabat. Karena sekuriti yang begitu ketat. Pertama setiap penghuni mobilnya ditempeli stiker. Kemudian diberikan kartu akses untuk keluar masuk ke parkiran. Di pintu gerbang sebelum melalui gate boom, dua orang sekuriti sudah melangkah menyambut sambil mengambil sikap sempurna "Siap" dan dengan tegap memberi hormat. Serasa menyaingi jenderal rasanya.
Kemudian menscan kartu akses dan "tag" boom gate terbuka dan mobil meluncur menuju ke tempat parkiran. Begitu sampai sudah menunggu seorang sekuriti lainnya yang membantu untuk kita parkir. Pintu mobil dibuka dan kembali hormat gaya militer menyambut kita. Untuk orang yang gila hormat mungkin sangat senang atau merasa tersanjung dengan hormat gaya ini mungkin bisa membayangkan dirinya Jenderal bintang 5 tapi bagi saya pribadi jujur saja saya risih.