Demi Suksesnya Kompasianival
Sebagai satu dari antara sekitar tiga ratus ribu orang Kompasianers yang bergabung di Kompasiana, saya merasa terpanggil untuk ikut berperan secara aktif dalam menyukseskan acara akbar yang sudah didepan mata. Tentu saja dengan segala keterbatasan yang ada, tidak banyak yang dapat saya lakukan.
Bertepatan dengan bulan Oktober ini, merupakan ulang tahun ke empat saya bergabung dengan Kompasiana. Tidak ada yang istimewa selama peran serta saya selama 4 tahun ikut berperan serta disini. Tercatat sebagai berikut :
Artikel
- 2,303
- Dibaca
- 2,423,155
- Komentar
- 36,634
- Nilai
- 44,890
- Headline
- 418
- Pilihan
- 1,947
Terima kasih kepada semua teman teman Kompasianer yang sudah berkenan untuk menyemangati saya untuk tetap menulis. Terbukti total pembaca berjumlah 2.423.155 orang dan 36.634 orang telah memberikan komentarnya. Serta 44.890 orang memberikan penilaian.
Diundang Sebagai Pembicara
Mendapatkan kesempatan untuk berbicara dalam event akbar di Kompasianival tentu bagi saya merupakan sebuah penghargaan yang tak ternilai. Mengingat sesungguhnya ada begitu banyak orang orang hebat di Kompasiana ini, namun ternyata saya beruntung mendapatkan kesempatan untuk tampil di forum terbuka untuk berbagi pengalaman hidup.
Sebagai ungkapan rasa terima kasih, khusus
Pada acara : NANGKRING BERBAGI INSPIRASI
Hari/tanggal : Sabtu, 8 Oktober, 2016
Waktu : 11.50- 12.50
Tempat : Arena Kompasiaival
Pembicara :
- BUDI SUHARDI
- WULAN GURITNO
- TJIPTADINATA EFFENDI
Selaras dengan tema yang dicanangkan dalam acara Kompasianival, yakni ”Hidup Berbagi” dan sesuai dengan topik yang ditugaskan kepada saya, maka tentu saja dengan sendirinya, saya harus mengawali untuk mengaplikasikan hidup berbagi pada diri sendiri. Sebelum berbicara tentang hidup berbagi kepada orang banyak.
Oleh karena itu, sebagai ujud penghargaan kepada semua teman teman yang akan hadir dalam persentasi ini, secara pribadi kami akan membagikan buku secara gratis .(selama persediaan masih ada)
Dan sebelum durasi 10 menit berakhir, akan cabut secara acak tiga buah nama perserta yang hadir dan akan mendapatkan masing masing 1(satu) buah Jam Tangan, sesuai gambar terposting. Mohon maaf bukan jam branded,melainkan hanya sekedar memeriahkan acara ini.
Mohon jangan dinilai dari berapa harganya,tapi semata mata sebagai tanda persahabatan dari kami dan sekaligus mengaplikasikan hidup berbagi secara ala kadarnya.
Semoga melalui Kompasiana ,kita semuanya dapat menerapkan hidup berbagi ,melalui berbagai cara dan gaya kita masing masing.Untuk menyebar luaskan inspirasi bagi orang banyak,betapa indahnya hidup,bila dapat saling berbagi,sesuai dengan kemampuan masing masing,Terima kasih tak terhingga ,untuk teman teman semua tanpa ada yang dikecualikan
Baik yang selama ini selalu memberikan semangat agar saya tetap menulis,maupun yang menyampaikan saran dan kritikan,agar saya dapat belajar lebih banyak lagi. Terima kasih juga kepada Kompasiana dan seluruh jajaran Admin yang selama empat tahun saya bergabung telah memberikan perhatian yang begitu besar
Sampai bertemu di Kompasianival !
Kemayoran,04 Oktober, 2016
Tjiptadinata Effendi
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H