[/caption] bendera ini terpancang dipinggir jalan raya Utan Panjang ,yang menyambung dengan jalan H,uung di Jakarta.
Bendera Merah Putih Dalam Selokan, Bukan Penghinaan?
Pada tanggal 19 Oktober, 2015 saya postingkan artikel ,dengan judul:
“Bendera Merah Putih Terpancang di Tumpukan Sampah”
Selengkapnya :http://www.kompasiana.com/tjiptadinataeffendi21may43
Tulisan itu diposting ,bukan karena mengharapkan mendapatkan sebutan sebagai orang berjiwa nasional ,melainkan semata merasa tindakan tersebut telah melecehkan bendera pusaka Merah Putih.
Bendera ini terpancang dalam selokan di Jalan Utan Panjang ,yang menyambung dengan jalan H. Uung. Dimana tidak jauh dari sana, setiap hari ada pekerja dari Dinas Kebersihan yang membersihkan kali tersebut hampir setiap hari.
Karena rumah kami berlokasi di Kemayoran,maka setiap kali ada kegiatan di daerah Kelapa gading, maka kami pasti akan melewai daerah ini.
Tetapi hingga pada akhir Desember ,2015 ,bendera Merah Putih tersebut masih disana.
![](https://assets.kompasiana.com/items/album/2016/03/18/naskah-utama-5624861e50f9fd391de3d347-56ebfc5b65afbd9e0e5c406d.jpg?v=600&t=o?t=o&v=770)
Sudah Dilaporkan
Sewaktu lewat disana ,saya sengaja turun dan parkir kendaraan. Menemui petugas dari dinas Kebersihan yang sedang bekerja mengangkut sampah dari kali dan memasukkan kedalam truk sampah. Menanyakan tentang bendera tersebut, tapi dapat dimengerti kalau mereka menjawab :" Wah, kita tidak tahu masalah itu pak "
Salah seorang Kompasianer, merasa terpanggil untuk melaporkan kejadian ini.. Ijinkan saya kutip komentar dan nama Kompasianer sebagai berikut:
Dwi Raditya Primarianto
19 Oktober 2015 14:38:17 Yth Pak Tjip. Ijin picturenya saya copy untuk di share ke teman SUDIN Kebersihan.( kec Terkait lokasi.) boleh.? Jadi kalau sampahnya bersih Benderanya bisa di angkat. Namanya usaha saya patut coba ya Pak.
Saya termasuk warga Provinsi DKI NKRI. ( jadi malu.) Salam Hangat.
Selengkapnya : http://www.kompasiana.com/tjiptadinataeffendi21may43/bendera-merah-putih-terpancang-di-tumpukan-sampah_56248c53b29273790714a125
Kepada Siapa Mengadu?
Akan tetapi hingga akhir bulan Desember 2016, sebelum meninggalkan kota Jakarta, Bendera Merah Putih masih terpancang disana.
Tulisan ini tidak ada kaitannya dengan heboh dimedia ,masalah lapor melapor tentang pelecehan lambang negara oleh salah seorang artis dangdut. Melainkan semata mata, sebagai bentuk kepedulian ,sebagai salah satu warga negara Indonesia.
Lokasi nya terletak dipinggir jalan raya dan sangat mudah ditemukan. Apakah menempatkan bendera Merah Putih dalam kali dan diatas timbunan sampah bukan sebuah penghinaan? Saya tidak tahu harus bertanya kepada siapa.
Wollongong, 18 Maret 2016
Tjiptadinata Effendi
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI