Tertunduk patuh pada keanggunanmu
Cahayamu terang tak menyilaukan
Bersinar terang tidak membakar
Bunga-bunga mekar berseri bersamamu
Adakah yang mampu memahami cahayamu?
Yaa Zahro,
Karenamu seluruh alam ini diciptakan
Namun betapa singkat waktumu
Kami merindukan cahayamu yaa Zahro
Wahai Putri Cahaya,
Terangilah hati kami ini