Mohon tunggu...
Tito Adam
Tito Adam Mohon Tunggu... Jurnalis - Social Media Specialist | Penulis | Fotografer | Editor Video | Copy Writer | Content Writer | Former Journalist

Senang untuk belajar dan belajar untuk senang | Instagram @titoadamp | Email titoadamp@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Trailer Sudah Keluar, Hawkeye Jadi Series Kelima Marvel Cinematic Universe Phase 4

14 September 2021   18:15 Diperbarui: 14 September 2021   18:20 424
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hawkeye dan Kate Bishop akan tampil di series Hawkeye. Sumber : HITC

Dalam Marvel Cinematic Universe Phase 4, para fans Marvel tidak hanya disuguhi film layar lebar saja namun juga diberikan tayangan serial televisi.

Sejauh ini, sudah ada 4 serial tv Marvel yang sudah tayang streaming melalui Disney+. Serial itu diantara lain WandaVision, The Falcon and The Winter Soldier, Loki dan sedang tayang What If.

Sedangkan selanjutnya, Marvel akan menampilkan serial Hawkeye yang menyusul menjadi series kelima MCU Phase 4. Untuk menarik perhatian para fans, Marvel baru saja merilis video trailer serial ini.

Trailer itu akhirnya dirilis oleh Marvel melalui akun sosial media resmi mereka dan langsung menjadi perbincangan. Fokus cerita series ini pada kehidupan Clint Barton pasca Avengers : Endgame.

Seperti yang kita tahu, saat terjadi 'blip' alias jentikan jari Thanos saat Avengers : Infinity War, Clint Barton merasa depresi akibat ditinggal keluarganya dan memutuskan menjadi Ronin.

Saat menjadi Ronin, Barton membunuh banyak orang, mulai dari mafia, geng kejahatan hingga yakuza. Ini menjadi salah satu catatan buruk Clint Barton selama dia bekerja di dunia mata-mata.

Pada akhirnya, Clint Barton memutuskan berhenti menjadi Ronin usai bertemu dengan Natasha Romanoff untuk melakukan misi mengembalikan semua orang yang hilang saat Avengers : Endgame.

Nah, di serial Hawkeye ini, Clint Barton ingin membayar waktu 5 tahun yang hilang saat 'blip' bersama keluarganya jelang liburan natal. Namun, saat menonton berita di televisi, dia kaget dengan pesan yang disampaikan.

Dalam berita itu, sosok Ronin kembali muncul. Sayangnya, dibalik sosok itu bukanlah Clint Barton. Sosok Ronin sendiri menjadi momok bagi dunia karena sosoknya yang membunuh banyak penjahat meski tidak berbuat jahat sekalipun.

Barton lalu memutuskan untuk meninggalkan keluarganya dan ingin bertanggung jawab atas ulahnya menjadi sosok Ronin saat Infinity War. 

Saat mencari orang dibalik Ronin, Barton kaget karena sosok itu adalah seorang wanita yang sangat mengenalnya. Dia adalah Kate Bishop, fans dari Clint Barton.

Barton sendiri menjelaskan kepada Kate jika saat menjadi sosok Ronin, dia memiliki banyak musuh. Oleh karena itu, Kate yang menggantikan Barton menjadi Ronin tentu mendapatkan resiko.

Barton pun lalu membantu Kate melewati semua bahaya itu. Dalam trailer juga disebutkan, Kate Bishop memiliki kemampuan memanah yang cukup mumpuni sama seperti Hawkeye.

Bahkan, Kate dengan percaya diri menyebut dirinya sebagai pemanah terbaik di dunia. Bahkan saat adegan Barton ditawan oleh penjahat, Kate berusaha menolongnya.

Series ini juga diprediksi akan menampilkan sedikit sisi humor. Salah satu buktinya, saat adegan Kate menyebrang gedung dengan sling untuk menolong Barton saat disekap, Kate malah terjatuh tepat disamping Barton.

Di video trailer ini sendiri suasana yang ditampilkan 'ceria' meski banyak adegan action yang ditampilkan. Mulai dari lagu soundtrack, properti hingga kostum, semuanya sesuai dengan suasana natal.

Series ini sendiri dijadwalkan tayang pada 24 November 2021 dan memiliki 8 episode. Dalam laman imdb, series ini juga akan menampilkan Jeremy Renner sebagai Hawkeye dan Hailee Steinfeld sebagai Kate Bishop.

Meski di trailer belum menampilkan Yelena Belova, namun menurut laman imdb, saudara tiri Natasha Romanoff (Black Widow) itu akan muncul di semua episode series ini.

Sebelumnya di ending film Black Widow, saat berada di makam Natasha, Yelena bertemu dengan Contessa Valentina Allegra de Fontaine yang menghasutnya memburu Clint Barton.

Kata Valentina kepada Yelena, Clint Barton adalah sosok yang bertanggung jawab atas kematian Natasha saat di Endgame. Oleh karena itu, Valentina mengajak Yelena bergabung dengan timnya.

Belum diketahui pula, apakah musuh yang dihadapi oleh Hawkeye adalah Yelena atau villain lainnya. Di komik Marvel sendiri, Hawkeye memiliki banyak musuh, salah satunya adalah Tracksuit Draculas.

Untuk kepastiannya, nampaknya kita harus bersabar hingga series ini dirilis secara resmi di Disney+

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun