Mohon tunggu...
Tito Adam
Tito Adam Mohon Tunggu... Jurnalis - Social Media Specialist | Penulis | Fotografer | Editor Video | Copy Writer | Content Writer | Former Journalist

Senang untuk belajar dan belajar untuk senang | Instagram @titoadamp | Email titoadamp@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

Melalui Akun Resminya, Marvel Akhirnya Konfirmasi Film "Black Widow" Tayang di Bioskop 28 Juli

11 Juli 2021   06:55 Diperbarui: 11 Juli 2021   06:57 787
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pandemi ini memang menyebalkan bagi para fans Marvel. Film pertama Phase 4 MCU ini harus diundur dua kali jadwal penayangan secara global. Sedangkan di Indonesia harus diundur ketiga kali.

Hanya Indonesia yang mengalami re-schedule penayangan film Black Widow akibat dari PPKM Darurat yang dikeluarkan oleh Pemerintah. Menyebabkan, bioskop harus ditutup dan film ini dijadwalkan ulang.

Seharusnya, Black Widow sendiri tayang pada 7 Juli kemarin. Kini, Marvel Studios Indonesia sudah konfirmasi jika penayangan film satu ini pada 28 Juli nanti. Berharap semoga saja tidak ada penjadwalan ulang lagi karena perpanjangan PPKM.

Sebenarnya, para Marvelites (sebutan fans Marvel) sudah menyatakan keinginannya untuk bisa menonton film ini melalui premiere access aplikasi Disney+. Namun, akses khusus itu tidak tersedia di Indonesia.

Alhasil, banyak fans yang cukup kecewa dengan hal ini. Di forum fans Marvel sendiri, para fans nampak antusias menunggu penayangan film ini di bioskop ketimbang menonton bajakan.

Meskipun begitu, ada beberapa penikmat film Marvel yang sudah tidak sabar dan memilih menonton melalui bajakan. Beberapa link bajakan pun sudah banyak tersebar melalui berbagai platform internet dan aplikasi.

Ini menjadi menarik melihat bagaimana Marvel Indonesia gaet para fansnya untuk mau menonton di bioskop meskipun mengalami berbagai masalah di atas. Mulai dari re-scheduling akibat PPKM Darurat dan tersebarnya link bajakan.

Di Indonesia sendiri, fans Marvel cukup banyak dan tersebar di banyak kota. Bahkan, jika diingat-ingat karena saking hebohnya di Indonesia, para influencer di Indonesia sampai harus diundang bertemu dengan para pemain Avengers.

Kehadiran berbagai influencers Indonesia bertemu dan mewawancarai para pemain Avengers dulu ini sebenarnya juga menjadi tolok ukur bagaimana kekuatan fans di Indonesia yang tidak bisa diremehkan.

Di postingan Marvel Studios Indonesia sendiri, para fans Marvel sangat berharap Marvel tidak lagi memundurkan jadwal penayangan di bioskop dan tidak ada perpanjangan PPKM.

Tagar #BlackWidowID juga terlihat cukup ramai dalam obrolan di twitter, menunjukkan bagaimana antusias fans di Indonesia terhadap film satu ini. Mengingat banyak hal menarik yang terjadi di MCU saat ini.

Di Phase 4 saat ini, Marvel tidak hanya fokus soal penayangan film seperti di 3 phase sebelumnya. Di phase saat ini, Marvel juga menayangkan serial dan animasi pertamanya.

Tercatat sudah ada 3 serial yang sudah tayang di Disney+, WandaVision, The Falcon and The Winter Soldier dan sedang tayang serial Loki yang juga sangat ramai dibincangkan di grup para fans Marvel.

Di saat bersamaan, Marvel juga meluncurkan trailer serial animasi pertamanya yang berjudul "What If", bercerita tentang konsep multiverse. Berbagai macam kemungkinan-kemungkinan yang terjadi di Marvel diangkat di animasi ini.

Semisal, bagaimana jika yang menjadi super soldier adalah Peggy Carter bukan Steve Rogers. Bagaimana jika Howard Stark menjadi Iron Man. Bagiamana jika Star-Lord itu adalah T'challa yang diculik oleh Yondu.

Jadi, bagaimana cara Marvel Indonesia bisa gaet penonton film Black Widow?

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun