Revolusi Komunis pada tahun 1949, membuatnya kehilangan posisi dan kekuasaannya. Meskipun begitu, penduduk yang pernah ia pimpin masih memandangnya dengan kekaguman yang hampir bersifat mistik.
Mandarin lalu berkelana ke sebuah tempat bernama Lembah Roh Misterius. Di sana, Mandarin menemukan puing kapal luar angkasa dari makhluk reptil Kakaranatharian alias Makluan dari ras ekstraterestrial.
Tidak hanya itu, Mandarin juga menemukan sepuluh cincin perkasa yang telah memperkuat kapal. Saat mencuri sepuluh cincin perkasa ini, Mandarin tidak mengetahui jika Makluan masih ada di bumi menyamar sebagai manusia. (Sepertinya mirip dengan Skrull)
Bertahun-tahun Mandarin lalu menguasai teknologi milik Makruan. Mandarin memiliki tujuan untuk menaklukkan Tiongkok dan kemudian dunia dengan "Kebijaksanaan dan Harmoni" versi dirinya.
Lalu Mandarin menjadi pelindung dari revolusioner bernama Sin-Cong Wong Chu. Wong Chu lah yang menculik seorang jenius Ho Yinsen dan Tony Stark. Lalu Yinsen mengorbankan hidupnya agar Stark bisa melarikan diri dan menghancurkan pasukan Wong Chu dengan kostum Iron Man Mark I.
Mengetahui Iron Man lolos, Mandarin sempat turun tangan namun akhirnya membiarkannya pergi. Saat itu, Mandarin mulai menyadari jika Iron Man akan menjadi musuh bebuyutannya yang paling gigih mengalahkannya.
Dari sini, sedikit terdengar familiar karena mirip dengan cerita di film Iron Man 1. Hanya saja, saat itu Mandarin belum muncul. Namun organisasi ten rings sudah diperkenalkan kepada publik saat itu.
Balik lagi ke versi komik. Iron Man dan Mandarin beberapa kali terlibat pertarungan sengit yang sangat ikonik. Seperti Red Skull dengan Captain America, Mandarin dan Iron Man sepasang superhero dan villain yang tidak bisa terpisahkan.
Bahkan dengan bantuan Victor Von Doom, Mandarin bergabung dengan banyak penjahat super lainnya menyerang pernikahan Reed-Storm Fantastic Four. Mandarin lalu rekrut Swordman yang ditugasi untuk menjadi mata-mata di dalam Avengers. Namun Swordman menolak menghancurkan Avengers dan mengkhianati Mandarin.
Bahkan Mandarin juga sempat menjebak Hulk dengan cara menggunakan kekuatan pengendali pikiran seperti Wanda. Harapannya, dunia bisa menyalahkan Hulk atas kekacauan yang disebabkannya. Namun, usaha itu diganggu oleh Nick Fury dan Yuri Brevlov dari S.H.I.E.L.D.