Dalam bahasa runo paling kuno, terdapat 24 huruf yang digunakan. Dalam perkembangan, huruf rune ini sempat disederhanakan menjadi 16 huruf.
Jika rune yang ada di setiap dinding ditempel dan dirapal, hanya si penyihir yang merapal saja yang bisa menggunakan kekuatannya. Sehingga Wanda tidak bisa gunakan ilmunya.
Ini adalah pelajaran pertama Wanda!
Pelajaran kedua adalah transmutasi. Akibat ulah Wanda yang menciptakan The Hex dan mengubah seluruh WestView, termasuk mengendalikan pikiran orang di dalamnya, hal itu membuat terjadinya transmutasi.
Cara pengajaran Agatha cukup ekstrem. Hampir sama dengan cara The Ancient One ajari Doctor Strange mengenal multiverse.
Ketiga, Agatha menjadi tutor Wanda melalui momen paling menyedihkan selama hidupnya. Agatha juga ajari Wanda mengontrol emosinya.
Hal ini terjadi saat Agatha memaksa Wanda membuka jati diri dan rahasia Wanda menghidupkan Vision, mengubah WestView dan memiliki seorang anak.
Memang awalnya Agatha memaksa dengan cara kasar. Namun, akhirnya Wanda mau menuruti Agatha. Caranya, kembali ke masa lalu.
Ketika kembali inilah, mulai terlihat jika Agatha memandu Wanda perlahan-lahan melewati momen demi momen menyedihkan bagi Wanda.
Cara Agatha memang cukup menarik, momen demi momen dia temani Wanda dan sedikit menguatkan Wanda ketika momen pertama kali Wanda tinggal bersama dengan Vision di markas Avengers.