5. Cataract
Dalam episode kelima, Tyler Hayward Direktur SWORD membuka CCTV saat Wanda menerobos masuk ke dalam markas SWORD. Dalam CCTV itu, tampak tubuh Vision terpotong - potong. Selain itu, dalam episode kelima itu, Tyler juga menyinggung tentang penggunaan tubuh Vision sebagai senjata.
Diduga, Tyler memanfaat tubuh Vision sebagai senjata baru. Namun ternyata sebelum berhasil, Wanda keburu menerobos masuk dan mengambil jenazah Vision. Diduga pula, Tyler ngotot ingin menyerang Wanda karena tidak ingin rahasianya terbongkar.
Dalam shoot gambar ini, terlihat proyek Cataract ini merupakan proyek yang hanya bisa diakses Tyler Hayward seorang. Tentunya ini membuat misteri dalam series ini bertambah lagi. Sebenarnya apa itu Cataract, senjata seperti apa yang ingin diciptakan oleh SWORD? Mengingat tubuh Vision merupakan logam terkuat di Bumi, yaitu Vibranium.
Mungkin inilah alasan kenapa Hayward juga bisa melacak Vision menggunakan GPS secara real time.
6. Crew WandaVision narsis
Saya saat melihat serial ini merasa penasaran dengan nama - nama yang tampil dalam dalam adegan ini. Adegan ini muncul saat mencoba mengirim email ke Jimmy Woo yang ternyata nama aslinya James Woo. Saat mengetik nama James, muncul tiga nama James yang sering saling berkirim email.
Ternyata nama James Alexander merupakan VFX producer salah satu episode di WandaVision, ini kamu bisa kamu temukan di situs imdb yang terkenal sebagai rujukan rating atau ingin mengetahui nama orang - orang yang terlibat dalam dunia perfilman. Sedangkan nama James Gadd, berdasarkan situs games radar, dia merupakan kru bagian post-production untuk Marvel Studios.
Ini bukan pertama kalinya kru produksi disney memasukkan dirinya ke dalam film atau series yang mereka produksi. Sebelumnya, pernah tercayay dua orang kartunis disney memasukkan gambar mereka ke dalam film Aladdin.