Seorang trader dituntut untuk berpikir taktis dalam mengambil keputusan maupun aksi. Hal ini, berlaku juga untuk trading forex atau FX, atau dikenal juga dengan sebutan foreign exchange (pertukaran valuta asing). Seorang trader tidak boleh duduk santai karena harus selalu siap melakukan eksekusi demi membuka peluang keuntungan yang lebih baik.
Dilansir dari dailyfx, Salah satu rahasia sukses trading pertukaran valuta asing yaitu jangan pernah menggunakan emosi saat trading. Karena, emosi hanya akan membawa Anda pada loss atau posisi rugi.
8 Trik Agar Trading Forex Lebih Menguntungkan
Ada cukup banyak trik dan cara agar trading forex berpeluang mendapatkan hasil yang bagus. Nah, berikut akan kami jelaskan berbagai rutinitas dan trik agar peluang mendapatkan keuntungan semakin besar.
1. Lakukan Analisa Jangka PanjangÂ
Cara melakukan trading berbeda dengan investasi. Anda bisa membiarkan investasi berjalan dengan sendiri. Namun, tidak demikian halnya dengan trading. Sebagai trader, Anda harus mampu melakukan analisa, salah satunya analisa jangka panjang.
Lakukan analisa jangka panjang terhadap berbagai faktor yang dapat memengaruhi pasar. Contohnya seperti menganalisa resistensi pasar, tren pasar, hingga performa mata uang yang Anda pilih untuk ditransaksikan. Analisa sangat diperlukan sebelum Anda melakukan eksekusi.
Analisa juga bahkan bisa menjadi salah satu rutinitas yang panjang. Bahkan, bisa lebih panjang dibandingkan dengan aktivitas tradingnya.
Analisa jangka panjang juga penting bagi para daily trader. Mungkin bagi sebagian trader akan merasa aneh ketika mendengar seorang daily trader harus melakukan analisa jangka panjang pada jenis trading jangka pendek.
Analisa jangka panjang sangat penting bagi setiap trader. Baik itu daily trader, maupun mereka yang suka trading jangka panjang. Pasalnya, analisa jangka panjang dapat membawa banyak sekali manfaat bagi para trader.
2. Rajin Mengamati Fluktuasi Harga
Hal selanjutnya yang wajib dilakukan oleh para trader FX adalah melakukan pengamatan terhadap fluktuasi harga. Setelah itu, silahkan padukan dengan berbagai teori prediksi yang sudah dipelajari sebelumnya.
Anda harus mengetahui dan memastikan bahwa fluktuasi harga yang terjadi di pasar, bisa membawa keuntungan atau tidak. Selain itu, Anda juga harus bisa menilai potensi loss yang bisa saja terjadi saat Anda melakukan trading di hari tersebut.
3. Mulai Transaksi Pada Volume Kecil
Jika Anda belum yakin pada kondisi pasar, mulailah bertransaksi dengan volume yang kecil. Cara ini juga bagus untuk para pemula. Jangan dulu bernafsu untuk melakukan transaksi dalam volume yang besar.
Ketahui juga kapan Anda harus masuk ke pasar trading dan kapan harus keluar. Ketahui kapan pasar FX bersahabat sebelum melakukan trading.Â
4. Lakukan Analisa Jangka Pendek
Selain melakukan analisa jangka panjang, lakukan juga analisa jangka pendek. Analisa jangka pendek juga sering disebut sebagai analisa harian. Salah satu caranya adalah dengan memantau berita atau isu yang berkembang di pasaran.
Analisa jangka pendek akan memudahkan trader untuk dapat menentukan langkah eksekusi harian. Akan tetapi, Anda tidak boleh terlalu fokus pada isu di pasaran. Anda juga harus tetap menganalisa track record pasar.
Salah satu contohnya seperti memantau perkembangan mata uang. Ketahui perkembangan harga mata uang yang sedang Anda trading-kan. Ketahui apakah isu yang sedang berkembang di pasaran akan berdampak pada mata uang yang Anda trading-kan atau tidak.
Perhatikan juga perkembangan isu politik di suatu negara. Khususnya negara dengan mata uang yang Anda pilih. Misalnya, Anda sedang melakukan trading mata uang Dolar Amerika, ikuti perkembangan isu yang akan berdampak pada naik turunnya nilai mata uang tersebut.
Lakukan analisa jangka pendek ini setiap hari. Caranya yaitu dengan membaca berbagai berita-berita yang berkaitan dengan naik turunnya mata uang.
5. Â Pertimbangkan Matang-Matang Sebelum Eksekusi
Dalam dunia trading, kematangan dalam mengambil keputusan harus menjadi hal yang diprioritaskan. Lakukan pertimbangan ulang pada detik terakhir sebelum Anda melakukan eksekusi. Kenapa hal ini harus dilakukan, karena, secara psikologis, manusia adalah makhluk yang tidak memiliki persepsi 100% benar.
Meski sudah melakukan analisa jangka pendek maupun jangka panjang, bisa saja analisa tersebut salah. Itulah kenapa pertimbangan akan menjadi penentu yang bisa meminimalisir kesalahan dalam penganalisaan.
Dalam dunia forex, persepsi bias sering sekali menjadi racun yang berbahaya bagi para trader, khususnya pemula. Hal tersebut bahkan sering menjadi salah satu faktor gagalnya eksekusi yang dilakukan.
Dalam melakukan trading, Anda tidak boleh menggunakan emosi. Selain itu, juga jangan terlalu percaya diri, maupun terlalu pesimis. Kendalikan emosi agar tidak memengaruhi analisa jangka pendek maupun jangka panjang yang sudah Anda lakukan.
6. Aplikasikan Manajemen Risiko
Agar bisa terhindar dari kerugian, perhatikanlah manajemen risiko secara seksama. Tetapkan SL (Stop Loss) dan TP (Taking Profit) saat melakukan trading forex. Kedua hal tersebut dapat menjadi manajemen risiko Anda agar terhindar dari kerugian.
SL dan TP merupakan fitur yang memiliki manfaat besar. Fitur tersebut cocok sekali digunakan oleh para trader forex yang sibuk, atau tidak bisa setiap saat memantau perkembangan pasar dan harga mata uang.
7. Menjadi Seorang Trader Disiplin
Kunci sukses seorang trader FX pada dasarnya sangat mudah sekali. Kuncinya yaitu, menjual saat nilai mata uang naik, dan membeli mata uang saat nilainya turun. Mudah bukan? Tapi, untuk menjadi seorang trader yang sukses tidak semudah itu. Anda harus bisa menjadi seorang trader yang disiplin.
Kedisiplinan ini sangat dibutuhkan sekali, terutama dalam menentukan kapan Anda harus membeli valuta asing, dan kapan harus menjualnya. Jika tidak disiplin, Anda akan mudah tergiur melihat valas yang sedang turun tanpa menganalisa risikonya.
Sebagian trader berpendapat, bahwa valas yang turun, pertanda akan naik kembali. Namun, tidak semua teori tersebut benar. Pasalnya, bisa saja valas terus mengalami penurunan hingga ke level yang paling rendah.
8. Tidak Mudah Panik dan Memahami Manajemen Keuangan
Saat melakukan rutinitas trading, pastikan Anda tidak mudah panik ketika melihat kondisi berbalik menjadi kerugian. Agar bisa sukses menjadi seorang trader FX, mulailah untuk belajar memahami Money Management (MM), atau manajemen keuangan.
Sederhananya, MM merupakan hal yang yang mengacu pada beberapa kerugian yang siap Anda terima. Setelah tahu Anda loss, atau rugi, tentukan langsung rencana transaksi dalam kondisi loss yang dapat Anda terima.
Dengan MM, potensi mendapatkan keuntungan atau profit akan lebih kecil. Namun, bisa meminimalisir kerugian besar yang mungkin akan menimpa Anda.
Pengelolaan informasi risiko kerugian sangat penting dalam trading FX. Pasalnya, FX sendiri memiliki prinsip High Risk High Return. Artinya, Anda berpeluang mendapatkan untung besar namun dengan potensi kerugian yang besar juga. Namun, semua bisa dikendalikan jika Anda bisa melakukan manajemen keuangan dengan baik.
Tertarik terjun di dunia Forex? Pahami trik-trik di atas, kemudian aplikasikan. Trik di atas cocok juga untuk para pemula yang baru terjun di dunia FX. Rutinitas-rutinitas di atas, dapat membantu Anda memulai trading dengan peluang profit yang tinggi.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H