Putri sahabatku....
Dari pertama kita bertemu...kamu begitu baik pada ku.Â
Meski usia kita terpaut jauh...tapi persahabatan tak menghalangi kita untuk berteman akrab.
Hari- hari kita lalui dengan komunikasi yang sangat berarti. Curhat bersama, jalan bersama hingga makan bersama-sama.
Â
Putri sahabatku....
Engkau lah malaikat yang di utus Tuhan untukku. Saat aku dicampakkan dari teman yang lain, kau hadir membangkitkan semangatku.
Kehadiranmu saat itu begitu berarti buatku.
Â
Putri sahabatku....
Engkau mengajariku banyak hal yang aku tidak mengerti.
Mengajariku...untuk mengisi hari-hari sepiku dan mengajari arti sebuah sahabat sejati.
Mengenalkanku pada kompasiana yang saat itu aku belum tahu, apa itu kompasiana.Â
Mengenalkanku pada fiksiana comunity.
Agar aku tak lagi sepi menghadapi hari-hariku.
Â
Putri sahabatku....
Dari mu lah aku banyak tahu.
Dengan sabar kau berikan penjelasan tiap kali ku beri pertanyaan.
Memberi semangat untuk tidak menangisi apa yang tlah terjadi.
Membuat aku kuat dan mengerti mana sahabat dan mana penghianat.
Â
Putri sahabatku....
Kini kata demi kata hingga menjadi kalimat selalu ku jadikan tulisan. Semua karna kebaikanmu mengajariku dengan tulus.Â
Membuka mata hatiku bahwa dengan menulis waktuku tak terbuang sia-sia.
Terima kasih atas semua pembelajaran yang telah kau berikan padaku.
Pembelajaran yang sangat berharga buatku.
Â
Putri sahabatku....
Tetaplah menjadi sahabatku sampai kapanpun.
Aku tak rela bila kehilanganmu.
Karna mengenalmu...aku terasa punya hobi baru.
Menulis dan membaca kau tularkan padaku.
Semoga persahabatan yang beda generasi ini tetap abadi.
Terima kasih telah mengajariku banyak hal.Â
Terima kasih atas ketulusanmu selama ini.
Terima kasih telah rela menjadi temanku tampa memandang harta dan usia.
Â
Seakan tiada habisnya selalu ku ucapkan terima kasih dan terima kasih yang tiada terhingga.
Kecup dan sayang dari ku untuk mu....Sahabatku...Muaaacchhhhh......
Semoga engkau selalu diberikan kebahagiaan dunia dan akhirat...
Dan semoga kita tetap bersama-sama dalam Rahmat....Amin
NB : Ikuti Event Surat-menyurat di SINI
Ilustrasi Gambar : Sharif H
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H