DEMAK -- Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Demak Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah terus memperkuat koordinasi dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024. Langkah ini diambil guna memastikan kelancaran pelaksanaan hak pilih warga binaan pemasyarakatan yang berada di Rutan Demak.
Kegiatan koordinasi telaksana pada hari Selasa (26/12/2023) bertempat di Kantor Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Demak. Koordinasi ini dilaksanakan langsung oleh Kepala Rutan Demak Heri Mujiono berserta jajaranya.
Kepala Rutan Demak Heri Mujiono mengungkapkan bahwa, penguatan koordinasi dengan KPU menjadi salah satu prioritas guna mendukung pelaksanaan Pemilu 2024 yang transparan dan demokratis.
 "Kami ingin memastikan bahwa warga binaan di Rutan Demak yang memiliki hak pilih dapat melaksanakannya dengan baik dan sesuai aturan yang berlaku", kata Heri Mujiono.
Penguatan koordinasi ini merupakan pertemuan antara perwakilan Rutan Demak dan KPU Kabupaten Demak dengan membahas berbagai langkah konkrit yang dapat diambil untuk memastikan partisipasi aktif warga binaan dalam proses demokrasi. Salah satu langkah yang diambil adalah penetapan jumlah Data Pemilih Tetap (DPT) di TPS Khusus Rutan Demak.
Dengan adanya langkah-langkah konkret ini, diharapkan partisipasi warga binaan pemasyarakatan dalam Pemilu 2024 dapat meningkat, sehingga proses demokrasi dapat berjalan dengan lebih baik dan transparan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H