Mohon tunggu...
George
George Mohon Tunggu... Konsultan - https://omgege.com/

https://omgege.com/

Selanjutnya

Tutup

Beauty Artikel Utama

Kelahiran dan Perlawanan Bikini, Apa Relasinya dengan Bom Atom?

5 Juli 2020   03:27 Diperbarui: 13 April 2024   22:54 1138
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mungkin fisika Reard masih Daltonian. Mungkin tidak ada yang pernah memberitahukan kalau separuh abad lampau Thomson menemukan elektron.

Jadi ya begitu deh. Entah bagaimana ceritanya, Reard mengingat peristiwa uji coba bom atom Amerika Serikat setahun sebelumnya di Atol Bikini. Jadilah Bikini nama dagang bagi model pakaian renang Reard.

Reard juga sempat kesulitan menemukan gadis model yang bersedia menjadi pin-girl Bikini. Untunglah,  ia akhirnya bertemu Micheline Bernardini, penari erotis. Maka pada 5 Juli 1947, Bikini diperkenalkan kepada publik. Itu berarti tepat 73 tahun lalu.

bikini-elle-com-5f00e42a097f3613b7192db2.png
bikini-elle-com-5f00e42a097f3613b7192db2.png

Atome rancangan Jacques Heim, 1946 (kiri) dan Bikini rancangan Louis Rard , 1947 (kanan) [Elle.com]

Pro-Kontra Bikini

Bikini tidak langsung diterima begitu saja. Sepanjang 1950an, Bikini dilarang di negara-negara Katolik dan di pantai-pantai di Eropa dan Mediterania. Bikini juga dilarang dikenakan dalam ajang kontes kecantikan Miss World dan beragam kontes serupa.

Tetapi Bikini tidak terbendung lagi, terutama ketika sejumlah pesohor, seperti  Brigitte Bardot secara aktraktif menggunakan Bikini selama masa liburannya di Cannes dan sejumlah pantai lain di Selatan Prancis.

Aksi Bardot segera diikuti artis-artis Hollywood seperti Marilyn Monroe dan Esther Williams.

Sambutan selebriti papan atas Hollywood tidak lantas meredakan kecaman terhadap Bikini. Majalah-majalah mode bahkan bersikap negatif.

Pada 1957, majalah mode terkemuka, Modern Girl menyatakan, "Gak usah rempong dengan Bikini. Nanti juga lenyap sendiri sebab gadis-gadis yang bijaksana dan sopan gak mungkin mau pakai itu."

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Beauty Selengkapnya
Lihat Beauty Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun