Mohon tunggu...
George
George Mohon Tunggu... Konsultan - https://omgege.com/

https://omgege.com/

Selanjutnya

Tutup

Film Pilihan

"Social Animals," Pledoi "Pelakor" dan Pasangannya

3 Juni 2018   16:50 Diperbarui: 3 Juni 2018   22:41 1158
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Saat ini, mak-mak di grup facebook Rumpies The Club, komunitas tukang bikin puisi dan cerpen Kompasiana itu sedang hangat mendiskusikan lagi soal pelakor. Semangat mereka adalah melihat dari sudut pandang pelaku. Jadi semacam ikhtiar kritis untuk mengenakan kacamata yang berbeda dari sudut arus utama yang nyinyir kepada pelaku.

Kepanjangan pelakor versi saya adalah Pecinta Laki Orang. Jadi tidak sesumbang Perebut Laki Orang, dan karena itu saya boleh pakai istilah pelakor ini. Om-Tante tak boleh pakai, bias gender soalnya. Yaiks. #SOBARI---trendingkan!--sok benar sendiri. Embeeeer!

Yang mak-mak Rumpies tidak tahu adalah pas 1 Juni 2018, Tante Theresa Bennett luncurkan secara video on demand film pertama yang disutradarainya, The Social Animals. Jangan keliru dengan film dokumenter berjudul serupa kepunyaan Om Blake Heal (produser) yang rilis Maret 2018. Juga tak ada sangkut paut dengan buku The Social Animal karya Om David Brooks yang sempat trending topic itu.

Jika dihitung masa pembuatannya, maka Tante Bennet sudah mendahului mak-mak Rumpies The Club dalam soal ide memandang pelakor dari sudut pandang berbeda.

Social Animals milik Tante Bennett bercerita tentang karakter utama perempuan, Zoe (diperankan aktris komedi Noel Wells) yang jatuh cinta kepada lelaki beristri, Paul (Josh Radnor).

Zoe adalah gadis--maksudnya belum menikah, bukan belum 'begituan'--30an tahun yang mengelola usaha salon waxing. Saya baru tahu dari film ini kalau wax ternyata bukan hanya mencabut rambut kaki tetapi juga rambut di bagian you know what.

Meski bergonta-ganti 'kawan cowok' dalam relasi one night stand, Zoe tidak pernah jatuh cinta. Hidupnya fokus mengembangkan usaha yang di ambang bangkrut oleh kemunculan pesaing, jasa cabut bulu modern yang berdiri berdekatan.

Pertama kali Zoe jatuh cinta justru kepada lelaki beristri, Paul.

Sampai di sini, Om-Tante mungkin buru-buru persalahkan Zoe. Ya kalau tahu orang sudah beristri, tahan diri donk. Cinta itu emosional tetapi relasi rasional. Karenanya tidak semua cinta harus berujung pada relasi.

Jangan buru-buru berburuk sangka, Om-Tante. Tabayyun sikit kenape? Baca dulu hingga tuntas.

Paul-Jane (Aya Cash) adalah pasangan suami-istri beranak tiga, masih kecil-kecil. Jane seorang pengacara nyandu kerja yang menopang ekonomi rumah tangga. Paul adalah sarjana filsafat yang membuka rental video. Seperti Zoe, usaha Paul juga menjelang bangkrut sebab tak ada lagi yang mau menyewa film. Ya zaman video on demand begini ngapain juga rental video.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun