Belum cukup dengan merasuk emosi, melalui drama yang tegas, konflik semakin dibuat mengerucut dan membuat penonton semakin merasa berempati pada Yasnina. Yah, kisah tentang Yasnina yang sudah dilamar oleh kekasihnya Surya tak berujung menjadi manten.
Menonton film ini akan memberi pandangan tentang bagaimana cara menata hati setelah merasakan remuknya perasaan ketika membuat sebuah pilihan. Terutama pilihan untuk tidak memiliki rasa dendam dan membalas sebuah perbuatan tidak baik dengan kebaikan. Hal ini lah yang menjadi akhir cerita film "Mantan Manten".
Menonton film ini sejatinya juga sekaligus mengajarkan kita tentang salah satu bentuk kekuatan, yaitu mengikhlaskan dan move on. Menjadi kuat itu bukan berarti takut untuk menjadi lemah "It's okay, not to be okay". So, galau boleh tapi jangan lama-lama ya untuk memutuskan buat move on segera! Penasaran dengan detail cerita, latar, dan original soundtrack lagu 'Ikat Aku di Tulang Belikatmu' yang dipopulerkan oleh solois Sal Priadi?
Satu yang pasti, film ini bukan hanya kisah drama percintaan yang klise. Semua jerih payah kamu tentang cinta akan terbayar setelah menonton film ini. Yuk segera nonton ya, karena sudah tayang mulai hari kamis 4 April 2019, cek jadwal dan beli tiket nontonnya di bioskop terdekatmu.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H