[caption caption="fatamorgana kehidupan"][/caption]Â
Â
(Puisi akhmad fauzi)
Â
Ceritakan kepadaku tentang kejujuranÂ
Walau harus bermalam-malam dalam menjabarkanÂ
Ceritakan saja senja yang penuh cintaÂ
Seperti hantu yang disuka para remaja
Ceritakan dari waktu yang penuh kebersamaanÂ
Sejauh hati manusia menahan tali persaudaraan jamanÂ
Ceritakan, kemana aku harus mencari jejak-jejak satriaÂ
Pembawa panji-panji keteguhan sikap diriÂ
Ceritakan makna sebuah bangsaÂ
Bangunan peradaban yang saling runtuh jatuh bangun menjulang
Ceritakan yang lupa aku ambil dari sebuah amanahÂ
Mimpi yang dititipkan di kaki-kaki para penguasaÂ
Ceritakan tentang harkat diri martabat sejati
Fatamorgana kematian jiwa yang mulai sering aku lihat dimana-mana
Ceritakan tentang bayang-bayang ilusi prasasti hamba
Syurga tak lebih menarik dari hingar bingar neraka
Ceritakan hal akan batas-batas kesyahduanÂ
Malam pun kini hilang air mataÂ
Â
Ceritakanlah kepadaku tentang apa sajaÂ
Sampai aku harus bertanya, "Mengapa semua itu hilang musnah"
Ceritakanlah, Â walau hanya sebatas kata-kata hampa maknaÂ
Di sudut gersang masa
Â
Kertonegoro, 1 Maret 2016Â
Salam,
Akhmad FauziÂ
Â
Ilustrasi : runway.org.au
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H