Mohon tunggu...
Tia Enjelina
Tia Enjelina Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Ilmu Komunikasi Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta (20107030043)

Communication kid

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno Pilihan

Daya Tarik Bonsai: Hobi Mahalkah?

9 Maret 2021   19:48 Diperbarui: 9 Maret 2021   20:19 1211
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bonsai Pangkas/Sumber : Dokumentasi Pribadi

Untuk perawatanya, bisa juga diletakkan di dalam ruangan dan tentunya akan jauh lebih baik jika dibandingkan dengan bunga-bunga plastik yang biasanya digunakan untuk menghias ruangan.

Pohon Bonsai/Sumber : Dokumentasi Pribadi
Pohon Bonsai/Sumber : Dokumentasi Pribadi

Manfaat merawat bonsai pun tidak hanya sekedar enak dipandang. Mengingat tanaman hijau adalah salah satu penghasil oksigen, bonsai juga berfungsi sebagai pembersih udara di sekitar anda. 

Dan dengan begitu secara tidak langsung merawat tanaman hijau di rumah juga dapat meredakan stress, karena udara yang segar dan lingkungan yang teduh dan asri sudah pasti akan menjadi tempat yang sempurna untuk ditinggali. Itulah beberapa alasan mengapa keluarga saya pun sangat menyukai tanaman yang satu ini, terutama ayah saya.

Menurut kami, kepuasan menjalani hobi ini bukan terletak pada bentuk akhir bonsai setelah dirawat bertahun tahun lamanya, namun bagaimana mengikuti perkembangannya dari nol hingga tumbuh sedikit demi sedikit. 

Akan selalu ada inisiatif yang muncul ketika dalam proses pembentukan cabang dan juga pemotongan anak ranting. Kegiatan ini pun menjadi langkah produktif juga apalagi dalam situasi pandemi covid-19 seperti sekarang ini. 

Dan karena kami sangat enjoy dengan prosesnya, kami pun tidak masalah apabila sewaktu waktu bonsai yang kami rawat secara tiba-tiba akan kering ataupun mati.

Berbicara soal hobi, kepuasan setiap orang dalam menikmati seni pastinya berbeda beda. Mungkin untuk seorang kolektor kaya hanya akan membeli bonsai segharga milyaran langsung tanpa pusing-pusing atau repot-repot merawatnya. Jadi tidak heran mengapa seni bisa bernilai sangat tinggi karena karya seni akan jatuh di orang-orang yang berkecukupan secara finansial. 

Berbeda dengan ayah saya yang lebih memilih untuk mengikuti perkembangannya sedikit demi sedikit sambil menikmati prosesnya. Oleh sebab itulah daya tarik bonsai itu sendiri tidak dapat disamaratakan karena setiap orang memiliki ketertarikan masing-masing bagaimana mereka melihat keindahan sebuah pohon bonsai.

Bagi penikmat seni tanaman yang satu ini, merawat bonsai tidak menguras tenaga dan juga tidak memerlukan biaya yang mahal. Tergantung bagaimana kita mengekspresikan diri kita pada tanaman yang kita sukai. 

Menariknya, bonsai dapat dibuat dari hampir semua pohon dan semak belukar.  Tumbuhan seperti pangkas kuning yang sangat sering kita temui dimanapun, dapat memiliki nilai jual tinggi jika tumbuhan ini dapat dirawat dengan baik dan dibentuk layaknya bonsai-bonsai yang lain.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun