Mohon tunggu...
Thurneysen Simanjuntak
Thurneysen Simanjuntak Mohon Tunggu... Guru - Nomine Kompasiana Awards 2022 (Kategori Best Teacher), Pendidik, Pegiat Literasi, serta Peraih 70++ Penghargaan Menulis.

www.thurneysensimanjuntak.com

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Aku Hanya Mendonorkan Darahku, tapi Dunant Mendonorkan Hidupnya

17 September 2018   16:12 Diperbarui: 18 September 2018   12:30 419
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Gajah mati meningalkan gading, harimau mati meninggalkan belang, manusia mati meninggalkan nama. Begitu pepatah yang sering diulang-ulang oleh guruku ketika duduk di bangku sekolah dasar.

Tentunya guru kami ingin mengajar dan menanamkan arti pentingnya kehidupan bagi anak didiknya. Mulai dari pentingnya menjaga nama baik diri seseorang, hingga berbuat sesuatu yang bermakna bagi orang lain selagi masih hidup.

Bukan semata karena bertujuan agar dikenang dan mendapat pujian maka kita melakukan kebaikan. Tetapi tidak menutup kemungkinan, apa yang kita lakukan memang akan dikenang orang lain, karena hal itu secara otomatis akan tercatat sebagai sejarah kehidupan.

Jadi kebayang gak kalau yang kita melakukan adalah hal-hal yang negatif, jelek dan buruk? Bagimana orang akan mengenang kita? Nah, oleh karena itu lakukanlah sesuatu yang positif, yang berguna bagi orang lain dan benar berdasar nilai religius maupun norma-norma yang berlaku di masyarakat.

Sebenarnya, sebelum guru kami pun mengajarkannya tentang hal tersebut, sesungguhnya telah menjadi filosofi dari kehidupan banyak orang di muka bumi ini. Dunant tidak terkecuali.

Siapa sesungguhnya Dunant yang saya maksudkan?

Dunant atau lengkapnya Jean Henry Dunant, lahir di Jenewa - Swiss 8 Mei 1828. Dia adalah seorang Calvinist yang taat. Kedua orangtuanya selalu menekankan pentingnya nilai kegiatan sosial.

Kemudian Dunant adalah seorang pemuda yang menyaksikan langsung perang mengerikan antara pasukan Prancis dan Italia melawan pasukan Austria di Solferino, Juni 1859. Dia mencatat kenangan dan pengalamannya dalam buku "A Memory of Solferino". Itulah yang mengilhami terbentuknya Komite Internasional Palang Merah (ICRC) pada tahun 1863.

Tahun 1901, berkat jasa-jasanya, maka Dunant pun dianugerahi nobel perdamaian pertama yang pernah dianugerahkan, yaitu atas perannya dalam mendirikan Gerakan Palang Merah Internasional dan mengawali proses terbentuknya Konvensi Jenewa.

Dunant memang telah tiada, tapi namanya tetap dikenang. Apa yang pernah dilakukannya hingga sekarang masih tetap berpengaruh di muka bumi.

Selain Dunant, ada satu nama lagi yang menarik perhatianku. Boentaran Martoatmodjo. Beliau adalah kunci didirikannya Palang Merah Indonesia (PMI) atas perintah Presiden Soekarno 3 September 1945. Alasan penunjukan tersebut bukan tanpa sebab, karena beliau saat itu adalah Menteri Kesehatan Pertama RI Kabinet Presidensial. Akhirnya 17 September 1945 PMI pun terbentuk.

Bahkan hingga sekarang PMI yang pernah "dibidaninya" tetap eksis dan bermanfaat bagi keselamatan nyawa banyak orang. Kini, PMI tersebut berada di bawah kepemimpinan Bapak Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla.

Sengaja penulis mengangkat dua nama tersebut, Henry Dunant dan Boentaran Martoadmodjo, mengingat hari ini adalah Hari Palang Merah Nasional. Mengenang Hari Palang Merah Nasional, sebenarnya sama saja kita mengenang jasa mereka yang telah dirasakan oleh banyak orang dari masa ke masa.

Bahkan papaku sendiri termasuk orang yang pernah menikmati jasa-jasa mereka. Sebelum mengakhiri hidupnya, papaku pernah beberapa kali melakukan transfusi darah. Bersyukur, PMI hadir untuk orang yang membutuhkan darah, seperti papaku.

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi
Untuk itu aku telah berhutang. Berhutang untuk mendonorkan darahku juga. Sebagai komitmenku, setidaknya dua tahun terakhir ini, penulis selalu rutin mendonorkan darah bagi mereka yang membutuhkannya, yakni melalui PMI. Dan kemarin (16/09/2018) adalah donor darah yang terakhir kulakukan.

Apa yang kulakukan sesungguhnya belum apa-apa, dibandingkan Henry Dunant yang telah mendonorkan hidupnya bagi dunia.

Yuk, mari kita dukung PMI dengan mendonorkan darha kita demi misi kemanusiaan.

Sumber Referensi :

1. Biografi Henrry Dunant, Pendiri PMI

2. Henry Dunant

3. Boentaran Martoatmodjo, Pendiri Palang Merah Indonesia 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun