Mohon tunggu...
T.H. Salengke
T.H. Salengke Mohon Tunggu... Petani - Pecinta aksara

Ora et Labora

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Peran Ganda Sekolah Indonesia di Luar Negeri

31 Mei 2019   16:48 Diperbarui: 1 Juni 2019   10:37 473
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kasus di lapangan, banyak anak didik yang lebih menguasai lagu kebangsaan negara setempat berbanding lagu kebangsaan negaranya sendiri. Banyak juga murid yang lebih fasih dengan bahasa dan logat negara setempat berbanding bahasa dan logat yang dituturkan masyarakat di negaranya sendiri.

Lokasi SILN 

Pemerintah Indonesia senantiasa berupaya memberikan layanan pendidikan kepada warganya yang berdomisili dan bekerja di luar negeri melalui SILN, Community Learning Center (CLC), Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM), dan Indonesia Community Center (ICC).

Terdapat 14 Sekolah Indonesia Luar Negeri (SILN) di 11 negara sahabat seperti: Malaysia, Singapura, Pilipina, Thailand, Myanmar, Jepang, Saudi Arabiyah, Syiriah, Mesir, Belanda, dan Rusia. Bagi warga negara Indonesia yang sudah berada di negara tersebut dan sekitarnya atau yang baru akan pindah ke luar negeri, tetap bisa menyekolahkan putra-putrinya dengan kurikulum Indonesia di SILN tersebut. 

Di Malaysia terdapat tiga sekolah Indonesia dan juga Community Learning Center. Diantara sekolah tersebut adalah:

  • Sekolah Indonesia Kuala Lumpur (SIKL). Alamat: No. 1, Lorong Tun Ismail, 50480, Kuala Lumpur, Tlp. 03-26927682/Fax.03-26988422. Email: sik.kualalumpur@gmail.com.
  • Sekolah Indonesia Kota Kunabalu (SIKK). Alamat: Jalan 3B No.6 KKIP Selatan Dua, Kota Kinabalu Industrial Park, Sabah, 88460. Tlp. 088-448198. Email: sekolahinduksikk@gmail.com.
  • Sekolah Indonesia Johor Bahru (SIJB). Alamat: No. 46, Jln. Taat, 80100, Johor Bahru, Johor. Tlp. 07-2274188/Fax.07-2213246. Email: johorbahru.kjri@kemlu.go.id.
  • Community Learning Center (CLC) Klang, Sabah dan Serawak.

Pusat pendidikan Indonesia ini melayani pendidikan bagi semua anak Indonesia, khususnya ICC, CLC, dan PKBM yang ada di Johor, Klang, dan Sabah-Sarawak. 

Bagi masyarakat Indonesia yang berdomisili dan bekerja di Malaysia baik legal maupun ilegal dan ingin menyekolahkan anaknya, dapat menghubungi alamat dan nomor telepon yang tertera di atas. Pastikan generasi penerus mendapatkan pendidikan yang layak sebagaimana amanat Undang-Undang Dasar 1945.

Sekadar berbagi untuk Indonesia pintar.

KL: 31052019

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun