Tidak ada tempe gembus di JermanÂ
Tempe gembus adalah tempe yang dibuat dari perasan kedelai saat membuat tahu.
Saat ini di Jerman tahu bisa dibeli di hampir semua supermarket. Tempe kedelai dijual di toko Asia dan saat ini sudah tersedia juga di supermarket besar di Jerman.
Meskipun demikian tempe gembus tidak ada dan tidak dijual di supermarket, meskipun itu supermarket Asia.
Ke Pasar Gathak membeli tempe gembus bacem
Tahun lalu saat pulang ke tanah air, setelah nyekar bapak saya mampir ke pasar Gathak. Pasar di Ganjuran Bantul.
Jam 11.00 sudah terlalu siang untuk pasar Gathak. Karena bukan Legi (Legi merupakan hari pasaran Jawa) jam 11.00 sudah sepi pembeli. Penjual pun sudah mulai kukut atau mengatur barang- barangnya untuk pulang.
Saya bergegas masuk ke pasar Gathak dan menuju ke penjual aneka lauk pauk dan sayuran jadi. Biasanya di sini dijual gembus bacem yang legit dan enak.
Saat saya tanyakan apakah tempe gembus bacem masih ada, ibu penjualnya bilang "oh... gembus bacem sudah habis, tinggal 4 biji sudah dipesan penjual lombok sebelah."
Kecewa dan hampir nangis rasanya.
Hmmm pasti penjual tempe gembus itu tidak tahu kalau saya sudah bertahun- tahun tidak makan tempe gembus.