Pada musim semi ini tunas-tunas daun mulai tumbuh. Pada saat ini tanaman mawar saya beri pupuk kandang. Pupuk kandang saya dapatkan dari seorang teman yang memiliki kuda. Selain itu saya beri pupuk dengan kompos buatan sendiri. Di toko bunga ada juga pupuk khusus untuk bunga mawar, sesekali saya beri juga pupuk khusus untuk mawar.
Pada saat musim semi tunas-tunas mulai tumbuh. Â Tunas dan tangkai yang menjalar tidak beraturan saya potong.Â
Bila musim bunga telah tiba dan bunga sudah mekar dan kelopak bunga mulai berguguran, tangkai bunga segera dipotong. Selain kelihatan bersih juga kuncup-kuncup akan segera tumbuh dan memberikan bunga lagi.
2. Jenis-jenis mawar
Ada sekitar 100 sampai 250 jenis mawar. Terdiri dari mawar liar dan mawar yang sudah dibudi dayakan. Sudah lebih dari 2000 tahun pembudi dayaan tanaman mawar ini, yaitu sejak jaman Yunani kuno.Â
Budidaya mawar ini untuk diambil kelopak bunganya yang wangi untuk dibuat miyak mawar. Minyak mawar merupakan bahan dasar parfum atau minyak wangi.
Berikut ini jenis-jenis mawar yang biasa dibudidayakan dan ditanam sebagai bunga kebun dan jenis-jenis tanaman mawar yang bisa dibeli di toko tanaman Atau Gaetnerei.
2.1. Beetrosen  tanaman mawar yang pendek.
Beetrosen merupakan jenis tanaman mawar yang perdu. Karena sering dipotong jenis tanaman mawar ini selalu pendek dan kecil. Tanaman mawar Beetrosen ini tingginya tidak lebih dari 90 centi meter. Beetrosen biasanya bunganya kecil tumpuk dan dalam satu tangkai terdiri dari banyak bunga. Ada bermacam-macam jenis juga, ada yang wangi dan tidak wangi.
2.2. Bodendeckerosen atau tanaman mawar yang menjalar, menutupi tanah.
Bodendeckerosen merupakan tanaman mawar yang kecil, pendek dan melebar. Biasanya untuk Bodendecke atau menutup tanah. Bunga mawar penutup tanah yang cantik. Terutama bila musim berbunga, akan keliahatan indah dan cantik. Â