Bagi kamu pecinta film yang bergenre Pahlawan Super dari Jepang pasti pernah mendengar film Ultraman. Ultraman ( Urutoraman) adalah serial tokusatsu produksi Tsuburaya Productions yang menampilkan tokoh pahlawan super, yang bertugas untuk menjaga dunia dari para monster.
Kabarnya Pahlawan Super hero Jepang ini akan segera difilmkan pada 2021 mendatang. Pembuatan film pahlawan super raksasa ini melibatkan Hideaki Anno, creator serial anime legendaris Neon Genesis Evangelion.
Pengumuman penggarapan Shin Ultraman diumumkan langsung oleh studio yang menciptakan Ultraman, Tsuburaya Production. Disutradarai oleh Shinji Higuchi, Anno nantinya akan berperan sebagai produser dan penulis skrip Shin Ultraman.
Dilansir dari Screen Rant, film terbaru Ultraman ini memang belum memiliki judul resmi. Namun para penggemar dari ultraman memberi saran untuk judulnya Shin Ultraman. "Lembar baru sejarah Ultraman akan segera hadir. Shin Ultraman akan segera dimulai!" tulis admin akun Twitter Tsuburaya Production, @tsuburayaprod.
Selain Godzilla, Ultraman adalah salah satu film franchise Jepang yang masih terus berjalan hingga detik ini. Tampil di layar kaca pertama kali pada 1966, Ultraman bisa disebut sebagai salah satu tokoh fiksi asal Jepang paling populer di dunia.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H