Mohon tunggu...
therealkhana
therealkhana Mohon Tunggu... Administrasi - Menulis menyenangkan diri sendiri dan bermanfaat bagi orang lain

Seorang Penulis Buku Solo "Fika", "Tantangan Menjadi Orang Tua di Masa Pandemi", dan buku puisi "Bulan di Langit Biru"

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Ibu Hamil dan Camilan Sehat

3 November 2020   16:13 Diperbarui: 3 November 2020   16:18 42
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Para ibu merasa banget gak sih kalau sedang hamil itu bawaannya pengen ngemil melulu?

Kekhawatiran berat badan bakal naik drastis dan mengkonsumsi makanan yang kurang sehat menjadi tantangan tersendiri dalam menentukan pilihan camilan yang sehat bagi calon ibu dan jabang bayi. Oleh karena itu, penting bagi kita para ibu maupun calon ibu untuk memilah-milah konsumsi makanan kecil yang akan dikonsumsi, jangan sampai kalap disebabkan lapar perut dan lapar mata yang mendera, yaa.

Jadi, camilan apa saja yang bisa jadi pilihan buat para bumil? Yuks, simak penjelasan singkat di bawah ini.

  • Apel
    Kandungan asam folat pada apel bisa membantu mencegah terjadinya cacat lahir pada bayi. Apel juga merupakan antioksidan kuad yang dapat menghilangkan radikal bebas dalam tubuh. Kandungan serat pada buah apel bisa menurunkan risiko sembelit dan menurunkan kolesterol.
  • Pisang
    Buah ini kaya akan asam folat yang baik bagi bumil sebab memainkan peran penting dalam perkembangan saraf, otak, dan sumsum tulang belakang janin. Mengonsumsi pisang secara rutin juga  bisa mengurangi risiko anemia bagi bumil. Konsumsi pisang dengan jumlah vitamin B6 yang tepat akan mengurangi kemungkinan terjadinya morning sickness. Pisang juga merupakan salah satu buah yang  bisa membantu mengurangi sembelit. Kandungan vitamin C yang sangat tinggi dalam setiap buahnya, membuat pisang mengandung antioksidan yang dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh bumil dan janin.
  • Mangga
    Mangga kaya akan serat sehingga mengonsumsinya dapat melancarkan bab bagi bumil. Vitamin C yang terkandung di dalamnya dapat berfungsi sebagai antioksidan dan dalam beberapa kasus dapat mengurangi risiko persalinan prematur. Dikarenakan mengandung magnesium yang merupakan obat alami untuk tekanan darah tinggi, maka dengan mengonsumsi mangga bisa mencegah terjadinya preeklampsia atau kondisi hipertensi pada bumil. Asam folat yang terkandung di dalam mangga memiliki peran penting dalam tumbuh kembang sistem saraf dan otak janin.
  • Kacang-kacangan
    Mengonsumsi kacang-kacangan merupakan pilihan camilan yang enak dan sehat buat bumil. Kandungan serat dalam kacang-kacangan dapat membantu mencegah sembelit bagi bumil. Akan tetapi, perlu diperhatikan bahwa mengonsumsi kacang-kacangan bagi bumil tidak boleh berlebihan sebab dikhawatirkan bisa meningkatkan risiko asma bagi bayi dan juga menimbulkan kecenderungan anak mengalami alergi telur atau susu.
  • Buah-buahan kering
    Buah-buahan kering merupakan salah satu alternatif pilihan camilan bagi bumil. Rasanya yang asam manis dapat membantu mengurangi rasa mual. Buah-buahan kering merupakan sumber antioksidan yang baik dan kaya serat sehingga bisa mencegah sembelit. Kandungan vitamin A di dalamnya juga bisa membantu perkembangan tulang dan gigi bayi. Akan tetapi, buah-buahan kering juga mengandung kalori yang cukup tinggi sehingga mengonsumsinya dalam jumlah yang berlebihan bisa meningkatkan risiko kelebihan berat badan bumil.
  • Smoothies buah
    Selain dimakan langsung, buah juga bisa dikonsumsi dengan cara dijadikan smoothies. Bumil bisa membuat smoothies dari pencampuran beberapa buah sehingga bisa menghasilkan variasi rasa yang lebih beragam untuk menghindari kejenuhan.
  • Roti gandum
    Mengonsumsi roti dapat membantu mengurangi risiko gangguan pernapasan pada bumil. Roti mengandung banyak serat sehingga dengan mengonsumsinya dapat meningkatkan sistem pencernaan dan metabolisme tubuh, serta mencegah pembentukan batu empedu.

Di atas merupakan beberapa contoh makanan yang bisa menjadi alternatif pilihan bagi para bumil untuk mengatasi rasa lapar di sela-sela waktu makan utama. Penting untuk bumil mengonsumsi camilan yang sehat untuk menjaga tumbuh kembang optimal bagi janin di dalam kandungan dan memberikan efek positif bagi bumil itu sendiri. Mengonsumsi makanan sehat dan rutin berolahraga ringan bisa membantu bumil tetap bugar di masa kehamilan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun